Puji Nani, RVP Dicibir Twitter Timnas AS

Editor Bolanet | 23 Juni 2014 14:14
Puji Nani, RVP Dicibir Twitter Timnas AS
Robin Van Persie diejek sinis oleh Twitter resmi timna AS. (c) AFP
- Laga krusial Portugal kontra Amerika Serikat Senin (23/6) ternyata begitu panas sehingga sempat memunculkan sinisme di media sosial.

Saat membuka keunggulan Portugal di menit kelima, Robin Van Persie memberikan pujian untuk rekan setimnya di Manchester United itu via Twitter.

Dan kicauan itu dibalas sinis oleh akun resmi timnas Amerika Serikat yang me-mention striker timnas Belanda itu dalam twit singkat yang hanya berisi tagar #LAME alias #PAYAH ...



Twit tersebut nampaknya dihapus beberapa saat kemudian, namun masih sempat di-retweet oleh beberapa ribu follower. Mungkin inilah yang layak disebut 'admin media sosial juga manusia' ....  (twt/row)