PUBG Mobile: Auro Gabung EVOS Esports, Susul Susul Microboy dan RedFaceN Eks Bigetron
Richard Andreas | 4 Februari 2021 15:30
Bola.net - EVOS Esports belum berhenti membuat kejutan dalam transfer pemain di PUBG Mobile. Teranyar, EVOS meresmikan perekrutan eks Bigetron ION, Auro, yang menyusul Microboy dan RedFaceN.
Masuknya Auro sekaligus menjawab teka-teki mengenai siapa pemain anyar yang akan jadi rekrutan teranyar. Yang menarik, seluruh penggawa baru EVOS Esports seluruhnya adalah mantan pemain Bigetron.
Auro dan RedFaceN sebelumnya bermain untuk Bigetron ION. Sementara Microboy baru saja menyudahi kariernya bersama Bigetron Red Aliens.
Tentunya diharapkan seluruh pemain EVOS Esports divisi PUBG Mobile mampu dengan cepat beradaptasi. Tugas manajemen tim saat ini adalah menyatukan visi dan misi sepanjang 2021.
Skuad Gemuk, Foxee Berpisah
Di sisi lain, dengan mendatangkan tiga player baru ini membuat roster EVOS Esports di divisi PUBG Mobile praktis menjadi gemuk. Manajemen tim pun memutuskan untuk melepas satu di antara roster 'tertua', Foxee.
Roster bernama asli Andiray Tjiutra merupakan orang terlama di EVOS Esports divisi PUBG Mobile, bersama Jeixy, Auro, dan JugHead. Keempatnya adalah 'kloter' pertama sejak 2018 silam.
"Terima kasih kepada salah satu legend di tim EVOS PUBGM yang telah berjuang sampai saat ini. Semoga ke mana pun langkah kaki membawa, Foxee akan selalu sukses!" bunyi pernyataan resmi EVOS Esports.
"Semangat dan sekali lagi terima kasih EVOS Foxee."
Gosip yang beredar, Foxee akan bergabung dengan 21 Esports dalam waktu dekat ini dan bakal menyiapkan diri menyambut PMPL ID Season 3.
Disadur dari: Bola.com (Gregah Nurikhsani)
Published: 4 Februari 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Balik Transfer Arsenal: Tendang Pemain Bintang untuk Hemat Rp627 Miliar per Tahun
Liga Inggris 3 Februari 2021, 13:56 -
Kurniawan Klaim Saddil Ramdani Ingin Gabung Sabah FC
Bola Indonesia 3 Februari 2021, 13:32 -
5 Pemain Bintang yang Mendadak Bapuk Ketika Bermain di Chelsea
Liga Inggris 3 Februari 2021, 13:18 -
BWF Kembali Aktifkan Peringkat Dunia, Greysia/Apriyani dan Leo/Daniel Naik Level
Bulu Tangkis 3 Februari 2021, 09:35 -
Eks Kapten MU Sebut Frank Lampard Kena Azab di Chelsea, Benarkah?
Liga Inggris 2 Februari 2021, 15:00
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39