Portugal Manjakan Ronaldo Dengan Bodyguard dan Kamar Mewah
Editor Bolanet | 16 Juni 2012 21:36
Federação Portuguesa de Futebol, atau disingkat FPF, rela menyediakan dana sebesar 33.000 euro (sekitar Rp 391 juta) per hari untuk mengakomodasi Timnas mereka di sebuah hotel yang juga disewa .
Sebagai perbandingan, menurut situs online Futbolita, negara tetangga Portugal yang juga dilanda banyak utang, hanya mengalokasikan 4.000 euro (Rp 47 juta) per hari untuk La Furia Roja.
Sementara itu sebuah acara radio Portugis yang berjudul 'Fora de joc' melaporkan bahwa Cristiano Ronaldo mendapat perlakuan istimewa, yakni disediakannya pengawal dan kamar pribadi yang mewah.
Seperti yang diberitakan situs online Sport.es, striker Real Madrid tersebut selalu ditemani dua bodyguard untuk menjaga ketenangannya. Selain itu dia juga satu-satunya pemain nasional yang tinggal di kamar pribadi yang mewah.
Kesenjangan perlakuan antara CR7 dan anggota skuad Portugal yang lain bisa memicu konflik di antara mereka. Tapi setidaknya dengan diisolasinya pemain bernomor punggung 7 tersebut, kawan setimnya tak ada yang mendengar keluhannya ketika beberapa fans meneriakkan nama Messi di jalan.
Sudah menjadi perbincangan saat ini bahwa Ronaldo tidak sungkan menampakkan rasa gerahnya karena terus dibandingkan dengan Lionel Messi. Beberapa fans Jerman sempat mendatangi hotelnya hanya demi meneriakkan nama Messi untuk mengusik ketenangan kapten Portugal tersebut.
Namun Ronaldo telah memastikan bahwa teriakan nama Messi tidak akan mempengaruhi penampilannya. (dt/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penampilan Jelek, Van Marwijk Tetap Bela RVP
Piala Eropa 15 Juni 2012, 23:40 -
Piala Eropa 15 Juni 2012, 23:37
-
Piala Eropa 15 Juni 2012, 23:13
-
Dzeko Dukung Pemain City di Euro
Piala Eropa 15 Juni 2012, 23:02 -
"Inggris Memang Tidak Sehebat Spanyol Atau Barca"
Piala Eropa 15 Juni 2012, 22:30
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39