Pemain Manchester City Ini Bermimpi Jadi Presiden Serbia

Editor Bolanet | 18 Februari 2016 00:49
Pemain Manchester City Ini Bermimpi Jadi Presiden Serbia
Aleksandar Kolarov (c) AFP
- Bukan tidak mungkin bagi pemain sepakbola menjadi aparatur negara ketika sudah pensiun dari lapangan hijau. Menjadi presiden misalnya, adalah salah satu cita-cita pemain Manchester City, Aleksandar Kolarov.


Dalam sebuah wawancara yang ditayangkan via Youtube, pemain 30 tahun tersebut mengaku ingin menjadi presiden Serbia di waktu yang akan datang. Untuk sekarang memang tidak, tapi di masa depan mereka harus memilih saya, kata Kolarov pada reporter cantik di depannya.


Dalam wawancara tersebut, bek kiri The Citizens tersebut juga mengungkapkan bahwa dirinya akan menang dalam perkelahian melawan Pablo Zabaleta. Ia mengaku mendapat bekal bela diri dari negaranya.


Selain itu, mantan pemain Lazio tersebut juga mengatakan bahwa Crewe Alexandra merupakan klub terbesar di League One.


Simak selengkapnya di sini:



[initial]



 (mcfc/shd)