'Mourinho vs Mourinho' di Thailand

Editor Bolanet | 29 Mei 2015 07:11
'Mourinho vs Mourinho' di Thailand
Jose Mourinho. (c) AFP
- Jose Mourinho mendapatkan kejutan kecil saat menjalani konferensi pers di Thailand. Mourinho berada di Thailand bersama skuat untuk menjalani tur.

Dalam sesi konferensi pers setelah kedatangan mereka, Mou dibuat tersenyum oleh seorang wartawan. Wartawan itu mengenakan topeng Mourinho ketika bertanya secara serius kepada Mourinho sendiri.

Tindakan sang jurnalis itu tentu saja membuat semua peserta konferensi pers tersenyum. Sesi konferensi pers itu juga berjalan dengan santai, cukup berbeda dengan yang terjadi biasanya di kompetisi Premier League.



Mourinho sendiri mengatakan bahwa ia tidak akan melakukan banyak transfer musim panas nanti. Ia hanya akan membeli dua atau tiga pemain saja untuk memperkuat The Blues. [initial]

 (les/hsw)

TAG TERKAIT