Mourinho Bikin Tato Nama Sang Istri

Editor Bolanet | 31 Juli 2013 15:08
Mourinho Bikin Tato Nama Sang Istri
Jose Mourinho. (c) AFP
- Jose Mourinho dikabarkan baru saja membuat sebuah tato di tubuhnya, The Special One mengabadikan nama sang istri.

Sepulang dari tur Asia The Blues , Mou dikabarkan membayar 80 poundsterling untuk menulis nama 'Matilde Faria' di lengannya.

Desain tato itu kabarnya diusulkan oleh salah satu staf Chelsea, ia pun kemudian membuat hal itu di sebuah studio tato di salah satu sudut London Barat.

Salah satu sumber orang terdekat pelatih Chelsea itu menyebutkan pria 50 tahun tersebut tersenyum puas dengan hasilnya, Dia terlihat begitu gembira dengan hasilnya.[initial]

 (sun/lex)