Moncer di Liverpool, Salah Dapat Hadiah Tanah di Mekkah
Ari Prayoga | 26 April 2018 04:36
Bola.net - - Bintang Liverpool, Mohamed Salah bakal menerima hadiah istimewa atas kesuksesan luar biasanya musim ini, yakni sepetak tanah di kota suci bagi umat Islam, Mekkah.
Wakil Presiden dari pemerintah kota Mekkah, Fahn Al-Rowky pada Senin (23/4) kemarin mengunumkan bahwa pihaknya berencana memberikan sebidang tanah di Mekkah kepada Salah sebagai bentuk ucapan selamat atas keberhasilan pemain internasional Mesir itu menyabet gelar PFA Player of the Year.
Penghargaan ini juga diberikan kepada Salah karena pemain 25 tahun itu dianggap sukses menjadi duta besar Islam di Inggris berkat penampilan luar biasa dan sikap kalem yang ia tunjukkan.
Ada beberapa pilihan terkait pemberian sebidang tanah ini. Caranya akan ditentukan oleh kapten Mohamed Salah dan juga sistem yang berlaku di Saudi Arabia, ujar Al-Rowky kepada media lokal Arab, Sabq.
Jika sistem Saudi Arabia mengizinkan tanah tersebut dimiliki Salah, ia akan diberi sepetak tanah di tanah suci Mekkah di luar Masjidil Haram. Opsi lainnya adalah akan dibangun sebuah masjid dengan nama dia di tanah tersebut, lanjutnya.
Tak hanya itu, Al-Rowky juga menyebut opsi ketiga adalah pihaknya lebih dulu menjual tanah tersebut dan uang hasil penjualan akan diberikan kepada Salah.
Dua gol Salah ke gawang AS Roma dini hari kemarin tak hanya membuat Liverpool berpeluang besar melaju ke partai final Liga Champions, tapi juga membuatnya kini sudah mencetak total 43 gol di musim pertamanya bersama The Reds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Juara Liga Champions, Salah Bisa Dobrak Dominasi Messi dan Ronaldo
Liga Champions 25 April 2018, 22:54 -
Ini Yang Membuat Lampard Terkesan Pada Chamberlain
Liga Inggris 25 April 2018, 21:58 -
Setelah Hajar Roma, Ini Penilaian Lampard Untuk Liverpool
Liga Champions 25 April 2018, 21:24 -
Klopp Berperan Dongkrak Performa Chamberlain
Liga Inggris 25 April 2018, 20:51 -
Serangan Keji Fans Roma di Liverpool Buat UEFA Syok
Liga Champions 25 April 2018, 19:23
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40