Messi & Mascherano Beri Donasi Rumah Sakit di Argentina

Editor Bolanet | 15 Juli 2014 13:09
Messi & Mascherano Beri Donasi Rumah Sakit di Argentina
Javier Mascherano dan Lionel Messi. (c) AFP
- Javier Mascherano dan Lionel Messi membuktikan bahwa kekalahan di atas lapangan bukan alasan untuk tidak berbuat baik kepada sesama.

Kedua pemain itu disebut telah menyumbangkan uang sejumlah 12.000 euro pada sebuah rumah sakit yang ada di Buenos Aires, hanya satu hari usai Albiceleste tumbang 1-0 di tangan di Final Piala Dunia (14/6), menurut laporan yang diturunkan Sport.

Disebutkan bahwa uang tersebut akan dimanfaatkan untuk mengembangkan fasilitas perawatan kanker yang ada di rumah sakit yang bersangkutan.

Messi sendiri mencetak empat gol selama Piala Dunia 2014 dan ia mendapat anugerah pemain terbaik turnamen dari FIFA, yang diberikan dalam bentuk trofi Golden Ball. [initial]

 (spo/rer)