Luar Biasa, Cristiano Ronaldo jadi Orang Pertama dengan 200 Juta Pengikut di Instagram
Ari Prayoga | 30 Januari 2020 06:30
Bola.net - Bintang Juventus dan Portugal, Cristiano Ronaldo kembali mencetak sejarah dengan menjadi orang pertama di dunia yang memiliki 200 juta pengikut di media sosial Instagram.
Angka 200 juta pengikut ini mengalahkan jumlah follower miliki selebriti papan atas dunia, mulai dari Ariana Grande, Dwayne Johnson, Selena Gomez, hingga Beyonce.
Tak hanya itu, Ronaldo juga mengungguli dua pesepakbola top dunia lainnya, yakni Lionel Messi dengan 141 juta pengikut dan Neymar dengan 131 juta pengikut.
Kamis (30/1/2020) dini hari WIB, Ronaldo pun merayakan pencapaian luar biasa ini dengan mengunggah sebuah video yang menunjukkan foto dirinya dari masa ke masa.
Pendapatan Ronaldo
Dengan jumlah follower yang sangat banyak, Ronaldo pun bisa meraih pendapatan yang luar biasa besar dari endorsement di Instagram.
Perusahaan pemasaran Instagram Hopper HQ mengklaim Ronaldo bisa mendapat uang hingga 900 ribu euro per unggahan produk sponsor di Instagram.
Angka tersebut membuat Ronaldo bisa meraih kurang lebih 48 juta euro per tahun, lebih besar dari gajinya di Juventus yang bernilai 30 juta euro per tahun.
Performa Puncak Ronaldo
Ronaldo saat ini tengah menjalani performa puncaknya bersama Juventus. Pemain 34 tahun itu tercatat selalu mencetak gol dalam delapan laga terakhir di Serie A.
Performa Ronaldo sejak pergantian tahun mengalami lonjakan drastis. Ronaldo kini tercatat sudah menciptakan 20 gol bagi Juventus di semua kompetisi musim ini.
Sumber: Instagram @cristiano
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barter Layvin Kurzawa - Mattia De Sciglio Batal?
Liga Italia 29 Januari 2020, 21:40 -
Bukan MU atau Arsenal, Emre Can Selangkah Lagi Gabung Klub Ini
Bundesliga 29 Januari 2020, 15:30 -
Bukti Usia 42 Hanya Sebatas Angka Buat Gianluigi Buffon
Liga Italia 29 Januari 2020, 09:17 -
Usai Kalah dari Napoli, Ronaldo Ngamuk di Ruang Ganti Juventus
Liga Italia 29 Januari 2020, 08:57
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39