Jorok Sekali, Fans Sunderland Ini Buang Air Besar di Tribun Stadion
Haris Suhud | 4 Desember 2017 11:21
Bola.net - - Padatnya penonton mungkin membuat salah seorang fans Sunderland memutuskan membuang air besar di tribun stadion. Mungkin ini bisa dikatakan sesuatu paling jorok di dalam stadion abad ini.
Seperti dikabarkan Daily Mirror, kejadian itu terjadi ketika Sunderland bertanding menghadapi Reading di Stadium of Light akhir pekan lalu dalam lanjutan Championship. Dalam pertandingan tersebut, Sunderland mengalami kekalahan di kandang sendiri dengan skor 1-3.
Ulah fans Sunderland di tengah kerumunan penonton membuat geger. Pasalnya ia membuang air besar tidak pada tempatnya. Jorok. Tentu saja aroma tidak sedap akan segera menyebar kemana-mana.
Sontak, orang-orang yang ada di dekat orang jorok tersebut langsung menjauh. Anak kecil yang melihat aksi tak wajar tersebut langsung muntah.
Ada seorang anak kecil yang melihatnya dan muntah, ucap penonton yang menjadi saksi 'tragedi' dalam stadion tersebut.
Pihak keamanan langsung mengambil tindakan dengan mengamankan suporter yang melakukan aksi tidak patut tersebut. Tidak diketahui motif orang tersebut melakukan hal jorok ini, apakah karena tim kesayangannya kalah atau karena memang sudah tak tahan menahan perut.
Terkait hal ini Sunderland belum mengeluarkan pernyataan resmi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Ancang-ancang Datangkan Aubameyang
Liga Inggris 3 Desember 2017, 22:03 -
Smalling Ungkap Kelemahan Pertahanan Arsenal
Liga Inggris 3 Desember 2017, 21:33 -
Kekaguman Smalling Pada Cara Bertahan MU
Liga Inggris 3 Desember 2017, 20:05 -
Ibrahimovic Mengaku Fans Inter, Alasannya Warna
Liga Italia 3 Desember 2017, 19:39 -
Malam yang Sempurna Bagi De Gea
Liga Inggris 3 Desember 2017, 15:18
LATEST UPDATE
-
Tepis Isu Bakal Cabut, Federico Chiesa Dipastikan Bakal Tetap di Liverpool
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:50 -
Kondisi Kian Membaik, Comenback Luke Shaw di MU Sudah di Depan Mata
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:39 -
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain Hari Ini 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:30 -
Gak Jadi Dipulangin? Chelsea Bakal Tetap Permanenkan Jadon Sancho
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:24 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10