Ini Dia Rencana Markas Chelsea Yang Baru

Editor Bolanet | 30 Juni 2015 08:28
Ini Dia Rencana Markas Chelsea Yang Baru
Branislav Ivanovic Jadi Korban Pelemparan. (c) AFP
- Pemilik Roman Abramovich akan segera mengumumkan rencana perluasan dan pembangunan kembali Stamford Bridge. Chelsea akhirnya memilih untuk memperluas stadion mereka setelah proposal untuk membuat stadion baru di Battersea ditolak.



Rencananya, Chelsea akan membangun kembali Stamford Bridge dengan stadion berkapasitas 60 ribu penonton. Misi Abramovich adalah menjadikan stadion baru mereka sebagai katedral sepakbola modern.



Stadion baru Chelsea nanti didesain oleh biro arsitek Herzog & De Meuron. Namun pembangunannya akan melibatkan banyak perusahaan arsitektur besar. Kemungkinan besar, pembangunan stadion itu akan butuh waktu selama tiga tahun.



Elemen desain stadion itu terinspirasi dari banyak bangunan, termasuk Stamford Bridge saat ini. Chelsea bahkan memasukkan sejarah lokasi stadion mereka sejak dari abad ke-14. [initial]

 (tdm/hsw)