Ingin Rangkul Fans Pelajar, Klub Ini Rilis Merchandise Kondom

Ari Prayoga | 23 Mei 2017 05:05
Ingin Rangkul Fans Pelajar, Klub Ini Rilis Merchandise Kondom
Sogndal (c) SF

Bola.net - - Sebuah cara promosi unik dilakukan klub Norwegia, untuk merangkul lebih banyak suporter dari kalangan pelajar lokal di kota mereka.

Ya, Sogndal yang kini bermain di kompetisi kasta tertinggi Norwegia, Eliteserien tersebut ingin menjangkau fans pelajar dengan merilis merchandise unik berbentuk kondom resmi klub!

Pelajar adalah grup yang ingin kami raih, ujar direktur komunikasi Sogndal, Hilde Ostbo kepada media lokal Sogn Avis.

Hingga kini mereka tak terlalu aktif (dalam mendukung klub), jadi kami ingin menciptakan promosi dan mencoba membuat mereka membuka mata lebih lebar terhadap Sogndal dan klub, lanjutnya.

Jadi lalu kami pikir, 'Mengapa tidak melakukannya dengan kondom? ungkapnya.

Dari 16 peserta Eliteserien musim ini, hingga pekan ke-10 ini Sogndal masih duduk di peringkat 11 dengan koleksi 11 poin.

Hmm, ada-ada saja ya, Bolaneters.