Indahnya Sepak Bola! Studi Menyebut Mohamed Salah Telah Membantu Mengurangi Islamophobia
Richard Andreas | 5 Juni 2019 11:30
Bola.net - - Sejak Mohamed Salah tiba di Liverpool, tercipta 18,9 persen penurunan angka kejahatan rasial di area Merseyside, dan jumlah tweet anti-Muslim oleh fans The Reds di sosial media telah berkurang separuhnya. Studi menyebut Salah telah membantu mengurangi Islamophobia.
Sepak bola adalah salah satu instrumen kuat dalam perubahan sosial, Salah membuktikan itu. Mengutip Sky Sports, studi ini dilahirkan oleh Stanford University di Amerika Serikat yang berjudul: "Can Exposure to Celebrities Reduce Prejudice? The Effect of Mohamed Salah on Islamophobic Behaviors and Attitudes".
Kesimpulannya luar biasa. Mereka menemukan bahwa: "Secara keseluruhan, kami menginterpretasikan hasil ini untuk mendukung hipotesis bahwa kehadiran Salah di Liverpool FC telah membantu mengurangi tindakan fanatisme ekstrem."
Tidak main-main, studi itu dilakukan oleh empat profesor sekaligus yang didasarkan pada observasi 936 kejahatan rasial di wilayah tersebut, 15 juta tweets dari fans sepak bola Inggris, dan survei otentik eksperimen pada 8.060 fans Liverpool.
"Kami memahami bahwa daerah Merseyside [kandang Liverpool] mengalami 18,9 persen penurunan kejahatan rasial didasarkan pada kontrol sintetis, sementara tidak ada efek yang sama ditemukan pada tipe kejahatan yang lain."
"Kami juga menemukan bahwa Liverpool FC telah memangkas separuh rasio mengunggah tweets anti-Muslim (7,2 persen menurun jadi 3,4 persen) jika dibandingkan dengan klub top Inggris lainnya."
"Survei eksperimen ini menunjukkan bahwa hasil ini mungkin dipengaruhi oleh peningkatan keakraban dengan Islam. Hasil temuan kami mengindikasikan bahwa eksposur positif pada perwakilan grup tertentu bisa membeberkan informasi baru yang dipahami manusia secara besar-besaran."
Salah merupakan salah satu dari empat muslim dalam skuat Liverpool, bersama Naby Keita, Xherdan Shaqiri, dan Sadio Mane. Dia sering merayakan golnya dengan selebrasi khas sujud pada Yang Maha Kuasa.
Baca ulasan karier Salah selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Salah yang Spesial
Salah bergabung dengan Liverpool dari AS Roma lewat transfer 34,3 juta pounds pada 2017 lalu. Dia diikat dengan kontrak lima tahun, yang mungkin bakal segera diperpanjang mengingat performanya yang luar biasa.
Sejak saat itu, Salah telah memainkan 104 pertandingan di semua kompetisi dan membungkus 27 gol. Trofi pertama yang dia persembahkan untuk The Reds adalah trofi Liga Champions 2018/19 pekan lalu, Salah mencetak satu gol di partai final.
Performa gemilang Salah dikaitkan dengan beberapa klub besar, seperti Real Madrid dan Barcelona. Namun, tampaknya dia tetap akan jadi andalan Liverpool dalam beberapa tahun ke depan, dengan Jurgen Klopp sebagai alasan utama.
Mohamed Salah telah memainkan perannya sebagai manusia, demi kemanusiaan yang lebih baik.
Baca Juga:
- Liverpool Pertimbangkan Rekrut Matthijs De Ligt
- Xherdan Shaqiri: Untuk apa Saya Tinggalkan Klub Terbaik di Eropa?
- Liverpool Konfirmasi Kepergian Daniel Sturridge dan Alberto Moreno
- Manchester United Bersiap Bajak Mohamed Salah?
- Terungkap! Liverpool Ternyata Sempat Melawan 'Tottenham Palsu' Sebelum Final Liga Champions, Kok Bis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39