Gara-gara Tweet Tiga Tahun Silam, Pemain Ini Batal Dikontrak
Editor Bolanet | 22 Juli 2015 15:05
- Sebuah kejadian cukup aneh mewarnai gemerlapnya jendela transfer musim panas ini. Hal ini tepatnya terjadi di klub La Liga, Deportivo La Coruna.
Klub berjuluk Super Depor ini baru saja memastikan bahwa mereka batal mengontrak sayap Julio Rey. Padahal, Rey baru saja ditransfer dari klub kasta keempat Spanyol, Arosa SC pada pekan kemarin.
Usut punya usut, rupanya kubu Depor menemukan sebuah kicauan yang cukup mengganggu dari Rey. Pada sekitar tiga tahun silam, Rey ternyata sempat berkicau menjelekkan nama Depor lewat akun Twitter pribadinya.
Deportivo yang merekrut Julio Rey dan memperkenalkannya ke publik pekan ini, memutuskan membatalkan kesepakatan karena ditemukan komentar sang pemain di akun personalnya, demikian pernyataan resmi Deportivo.
Deportivo percaya bahwa pemain yang bergabung dengan kami harus menunjukkan sikap teladan layaknya olahragawan, menghormati lawan, berkomitmen dan berpikir positif terhadap Deportivo, lanjut pernyataan tersebut.
Rey sendiri telah menghapus tweet tersebut, namun tetap saja impiannya untuk bergabung dengan klub yang bermain di kasta tertinggi harus dilupakan, setidaknya untuk saat ini.
Hmm, ada-ada saja ya, Bolaneters. [initial]
(rcdlc/pra)
Klub berjuluk Super Depor ini baru saja memastikan bahwa mereka batal mengontrak sayap Julio Rey. Padahal, Rey baru saja ditransfer dari klub kasta keempat Spanyol, Arosa SC pada pekan kemarin.
Usut punya usut, rupanya kubu Depor menemukan sebuah kicauan yang cukup mengganggu dari Rey. Pada sekitar tiga tahun silam, Rey ternyata sempat berkicau menjelekkan nama Depor lewat akun Twitter pribadinya.
Deportivo yang merekrut Julio Rey dan memperkenalkannya ke publik pekan ini, memutuskan membatalkan kesepakatan karena ditemukan komentar sang pemain di akun personalnya, demikian pernyataan resmi Deportivo.
Deportivo percaya bahwa pemain yang bergabung dengan kami harus menunjukkan sikap teladan layaknya olahragawan, menghormati lawan, berkomitmen dan berpikir positif terhadap Deportivo, lanjut pernyataan tersebut.
Rey sendiri telah menghapus tweet tersebut, namun tetap saja impiannya untuk bergabung dengan klub yang bermain di kasta tertinggi harus dilupakan, setidaknya untuk saat ini.
Hmm, ada-ada saja ya, Bolaneters. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Suarez: Saya Mau Semua Gelar Musim Ini
Liga Spanyol 21 Juli 2015, 23:54 -
Liga Spanyol 21 Juli 2015, 22:55
-
Suarez: Messi Terbaik Dunia, Dia Juga Manusia
Liga Spanyol 21 Juli 2015, 21:52 -
Sevilla Tak Gentar Hadapi Barcelona
Liga Champions 21 Juli 2015, 20:55 -
Liga Inggris 21 Juli 2015, 20:26
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39