Gadis Rusia 'Haram' Bagi Pemain Nigeria Selama Piala Dunia 2018
Afdholud Dzikry | 28 Mei 2018 09:50
Bola.net - - Ada banyak cara dan peraturan yang diberikan oleh seorang pelatih untuk membuat para pemainnya tetap fokus dalam pertandingan. Salah satu cara unik dibuat oleh pelatih Nigeria, Gernot Rohr yang mau tak mau harus dipatuhi oleh para pemainnya selama Piala Dunia 2018.
Ketika turnamen Piala Dunia 2018 digelar di Rusia, penyelenggaraan tersebut memang banyak membuat para pelatih harus memutar otak untuk membuat para pemainnya tetap ada 'di jalan yang benar'. Pasalnya, Rusia memang dikenal sebagai surganya wanita-wanita cantik.
Nah, untuk membuat para pemainnya tetap fokus dan konsentrasi untuk tim selama gelaran Piala Dunia 2018, Rohr membuat salah satu aturan yang harus dipatuhi oleh para pemain Nigeria selama di sana. Sang pelatih melarang para pemainnya untuk berkencan dengan wanita-wanita Rusia selama gelaran event.
Namun peraturan tersebut tak berlaku bagi kapten tim, John Obi Mikel yang memang memiliki pasangan dari Rusia, Olga Diyachenko dan bahkan telah memiliki dua anak kembar yang lahir pada 2015 lalu.
Ya, para pemain bisa membawa istri dan keluarga datang untuk mengunjungi mereka di Piala Dunia, kata Rohr seperti dikutip dari Fox Sports.
Setiap pemain akan memiliki ruangan masing-masing sehingga keluarga dapat datang pada hari-hari ketika kami tidak mempersiapkan diri untuk pertandingan atau pada hari pertandingan, sambungnya.
Namun, saya tak akan mengizinkan mereka untuk bersama gadis Rusia, tidak!. Hanya kapten Obi Mikel, yang memiliki pasangan Rusia, yang bisa datang bersama-sama, tandasnya.
Nigeria sendiri selama Piala Dunia 2018 akan tergabung di Grup D bersama Argentina, Islandia dan Kroasia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Edan! Baru Rilis, Jersey Penuh Corak Nigeria Sudah Banjir Order
Piala Dunia 25 Mei 2018, 13:22 -
Profil Tim Piala Dunia 2018: Nigeria
Editorial 23 April 2018, 21:40 -
Ketika Warga Nigeria Termakan Hoaks Nwankwo Kanu Ikut Jadi Capres 2019
Bolatainment 5 April 2018, 01:48 -
Berhasil Hindari Lawan Berat Satu Ini, Neymar Kegirangan
Piala Dunia 6 Desember 2017, 10:50 -
Moses Sesumbar Bikin Messi dkk Ketakutan
Piala Dunia 5 Desember 2017, 07:30
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39