Dua Fans Roma Yang Serang Suporter Liverpool Segera Diseret ke Pengadilan
Dimas Ardi Prasetya | 26 April 2018 20:45
Bola.net - - Pihak kepolisian Merseyside mengkonfirmasi bahwa dua pendukung AS Roma telah didakwa dan segera diadili setelah melakukan aksi penyerangan yang membuat seorang pendukung terluka parah dan sekarang berada dalam keadaan koma.
Insiden penyerangan itu terjadi sebelum digelarnya pertandingan antara Liverpool vs Roma pada Rabu dini hari WIB. Saat itu sekelompok suporter I Lupi menyerang seorang pendukung The Reds di luar sebuah pub bernama The Albert yang terletak dekat stadion Anfield.
Korban yang bernama Sean Cox itu kemudian mengalami luka parah di kepalanya. Pria berusia 53 tahun itu sekarang terbaring di Walton Neurological Centre dalam kondisi kritis.
Polisi lokal sebelumnya mengungkapkan bahwa mereke telah menangkap dua suporter Roma. Belakangan keduanya diketahui bernama Filippo Lombardi dan Daniele Sciuso.
Pada hari Kamis (26/04) ini, keduanya akhirnya didakwa dengan tuduhan melakukan aksi kekerasan. Keduanya pun diajukan ke pengadilan South Sefton Magistrates pada Kamis pagi waktu setempat.
Kami dapat mengkonfirmasi bahwa detektif telah mendakwa dua pria Italia setelah insiden di Anfield pada Selasa, 24 April di mana seorang pria 53 tahun terluka parah, demikian pernyataan dari polisi.
“Filippo Lombardi yang berusia 20 tahun didakwa melakukan aksi kekerasan dan melukai/mencederai tubuh dengan serius.
“Daniele Sciusco yang berusia 29 tahun didakwa melakukan aksi kekerasan.
Selain itu, kepolisian Merseyside juga mengkonfirmasi bahwa dalam insiden terpisah ada seorang pria yang juga didakwa karena melempar koin ke lapangan di pertandingan tersebut. Ia juga diajukan ke pengadilan pada hari yang sama.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Juara Liga Champions, Salah Bisa Dobrak Dominasi Messi dan Ronaldo
Liga Champions 25 April 2018, 22:54 -
Setelah Hajar Roma, Ini Penilaian Lampard Untuk Liverpool
Liga Champions 25 April 2018, 21:24 -
Owen Berharap Madrid Bisa Jebol Gawang Bayern
Liga Champions 25 April 2018, 19:53 -
Serangan Keji Fans Roma di Liverpool Buat UEFA Syok
Liga Champions 25 April 2018, 19:23 -
Roma Kecam Perilaku Keji Suporter Yang Serang Fans Liverpool
Liga Champions 25 April 2018, 18:01
LATEST UPDATE
-
Dean Huijsen Jalani Debut untuk Spanyol di Tanah Kelahirannya Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:08 -
Masa Depan Antonio Rudiger: Kembali ke Serie A Sebelum Pensiun?
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 09:00 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 21 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39