Donnarumma dan Handanovic: HBD Buffon!

Dimas Ardi Prasetya | 28 Januari 2021 20:25
Donnarumma dan Handanovic: HBD Buffon!
Gianluigi Buffon saat memecahkan rekor penampilan terbanyak di Serie A pada laga kontra Torino, Sabtu (4/7/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Kiper AC Milan Gianluigi Donnarumma dan kiper Inter Milan Samir Handanovic kompak bersatu untuk mengucapkan selamat ulang tahun pada shot stopper Juventus, Gianluigi Buffon.

Hari Kamis ini adalah hari yang istimewa bagi Buffon. Sebab hari ini adalah hari jadinya yang ke-43.

Advertisement

Buffon lahir di Carrara, Italia, pada 28 Januari 1978 silam. Hari yang istimewa ini pun tak luput dari perhatian para fans.

Mereka sudah berbondong-bondong mengucapkan selamat ulang tahun pada legenda sepak bola Italia tersebut.

1 dari 2 halaman

Ucapan untuk Buffon dari Donnarumma

Ucapan untuk Buffon dari Donnarumma

Gianluigi Donnarumma (c) AFP

Momen ulang tahun tersebut juga tak luput dari perhatian para kolega Gianluigi Buffon. Di antaranya dari kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

Kiper 21 tahun itu menyebut Buffon sebagai idolanya. Tak hanya itu, Donnarumma juga mengatakan sang senior merupakan panutan bagi banyak orang lain.

“Selamat ulang tahun untuk Super Gigi! Anda selalu menjadi model untuk diikuti dan hingga saat ini, keuletan dan keinginan Anda untuk tidak pernah menyerah adalah contoh bagi semua orang,” kata Donnarumma kepada Tuttosport.

2 dari 2 halaman

Ucapan untuk Buffon dari Handanovic

Ucapan untuk Buffon dari Handanovic

Samir Handanovic (c) AFP

Selain itu kiper Inter Milan Samir Handanovic juga ikut mengucapkan selamat ulang tahun pada Gianluigi Buffon. Kiper asal Slovakia itu mengaku Buffon juga merupakan pemain panutannya.

“Saya juga ingin bergabung dengan harapan terbaik saya untuk Gigi Buffon. Cara dirinya menjadi penjaga gawang menjadi inspirasi bagi banyak dari kami yang memulai sepak bola profesional," ucapnya.

“Selama bertahun-tahun, sebagai kolega dan lawan, saya terus mengikuti dan mengaguminya dan setelah beberapa tahun saya masih ingat penyelamatan luar biasa yang dilakukannya. Selamat ulang tahun, Gigi."

Meski sudah berusia 43 tahun, Gianluigi Buffon masih tetap tampil prima di bawah mistar gawang Juventus. Musim ini ia mencatatkan empat clean sheet dari tujuh laga bersama Si Nyonya Tua.

(Tuttosport)