Dani Alves 'Launching' Kekasih Baru

Editor Bolanet | 9 Juli 2015 11:52
Dani Alves 'Launching' Kekasih Baru
Dani Alves (c) Ist
- Pemain , Dani Alves, diketahui sempat menjalani hubungan dengan Thaissa Carvalaho, namun sepertinya kisah asmara keduanya sudah berakhir. Kini, bek asal Brasil itu sepertinya telah menemukan tambatan hati baru.

Menggunakan akun Instagram miliknya, Alves belum lama ini mengunggah foto perdananya dengan seorang model bernama Joana Sanz, yang menjadi kekasih baru sang pemain di liburan musim panas.

Jika di akhir musim lalu Alves lebih banyak berurusan dengan Dinorah Santana, agen yang juga sekaligus mantan istrinya, maka kini sang pemain tampak asyik menghabiskan waktu bersama Sanz, sembari menanti dimulainya latihan pra-musim di Ciutat Esportiva Joan Gamper.



Alves sendiri resmi memperpanjang kontraknya selama dua tahun bersama Barcelona di akhir musim lalu, usai ia sukses membawa klub meraih treble winners. [initial]



 (inst/rer)