Berpesta di Batam dengan Perempuan Lain, Wasit Premier League ini Bakal Kena 'Kartu Kuning'

Dimas Ardi Prasetya | 13 Juni 2019 20:54
Berpesta di Batam dengan Perempuan Lain, Wasit Premier League ini Bakal Kena 'Kartu Kuning'
Martin Atkinson (c) AFP

Bola.net - Sejumlah wasit Premier League kedapatan berpesta di Batam dan salah satunya yakni wasit Martin Atkinson, akan mendapat 'kartu kuning dari ibu mertuanya.

Atkinson berpesta di Batam pekan lalu dengan tiga rekannya sesama wasit Premier League yakni Andre Marriner, Kevin Friend dan David Coote. Mereka berempat datang ke Indonesia untuk ikut serta dalam sebuah kegiatan amal.

Advertisement

Di sana mereka sempat membagikan sejumlah helm. Mereka diyakini melakukan kegiatan amal itu dengan menggunakan uang mereka sendiri.

Namun sebelum kembali ke Inggris pada hari Jumat (07/06), keempatnya sempat terlibat dalam sebuah pesta di sebuah bar dan tempat karaoke. Keempatnya kemudian juga ditemani enam perempuan.

Hal inilah yang kemudian menjadi sorotan media Inggris. Pasalnya tiga di antara keempat wasit itu semuanya sudah menikah. Mereka adalah Atkinson, Marriner, dan Friend.

Marriner, ayah dari satu anak, terekam kamera dalam sebuah disko dengan seorang wanita duduk di pengkuannya. Sementara itu kedua tangan terikat erat di pinggangnya.

David Coote, satu-satunya pria yang belum menikah dalam kelompok itu, memegang seorang wanita saat mereka berputar-putar di klub malam.

1 dari 1 halaman

Kartu Kuning


Sementara itu Atkinson sendiri terlihat dipeluk oleh seorang perempuan yang mengenakan busana berwarna merah. Pesta yang cenderung 'offside' ini didengar oleh ibu mertuanya, Carol Parmley.

Ia mengaku belum melihat foto-foto yang beredar di dunia maya. Akan tetapi ia memastikan akan memberikan kartu kuning pada menantunya tersebut.

"Saya akan berbicara dengannya," ungkap Carol seperti dilansir Daily Mail.

Ia juga mengatakan ia belum berbicara dengan putrinya Julie tentang foto-foto yang memperlihatkan wanita muda berkeliaran di sekitar Atkinson dan teman-temannya. Ia juga menambahkan: "Ia (Julie) sedang berlibur, saya belum mendengar kabar darinya tentang hal itu."

Carol kemudian juga mengatakan bahwa ia sebenarnya merasa tak yakin menantunya itu bersikap 'offside'. "Saya tidak bisa membayangkan Martin main mata dengan siapa pun atau melakukan sesuatu yang tidak benar jika itu yang disindir," serunya.

Martin Atkinson memulai karirnya di Premier League sejak tahun 2002. Sejak saat ini ia telah memimpin 439 pertandingan.