Ucapan Neymar, Ronaldo dan Messi Jelang Gala Ballon d'Or
Editor Bolanet | 12 Januari 2016 00:04
Sebagai finalis, ketiga pemain itu pun memberikan pandangan masing-masing soal penghargaan ini. Dalam konferensi pers yang berlangsung santai, ketiga finalis duduk bersama menjawab pertanyaan para wartawan.
Ketiga pemain itu memberikan pandangan mereka mengenai situasi terkini sepakbola. Mereka juga harus menjawab berbagai pertanyaan tentang rival mereka di Ballon d'Or kali ini.
Berikut adalah sesi tanya jawab dalam konferensi pers itu yang tersaji secara kronologis. (tdm/hsw)
Gala Ballon d'Or
Ronaldo: Ballon d'Or adalah penghargaan yang indah. Saya sudah berada di sini delapan kali. Ini merupakan sebuah kehormatan besar.
Neymar: Saya sangat bahagia bisa menjadi bagian dari penghargaan ini bersama dua pemain hebat yang saya kagumi. Saya berharap bisa kembali ke sini nantinya di masa depan. Saya ingin tim saya terus menang.
Momen Favorit
Messi: Tahun lalu untungnya saya bisa meraih semua target yang saya inginkan. Kami semua sangat bangga karena sudah bekerja dengan baik. Sulit untuk memilih momen tertentu sebagai yang terindah. Untungnya kami sudah mendapatkan momen yang benar-benar spesial.
Hasrat Untuk Sukses
Ronaldo: Untuk mencapai kesuksesan, semua orang tentu harus bekerja keras. Saya berada di sini sudah delapan kali, dan itu bukan kebetulan. Kita semua punya talenta, tapi tanpa kerja keras, itu tak berarti apa pun. Saya terus menciptakan banyak rekor karena saya cinta bermain sepakbola.
Menyaingi Senior
Neymar: Saya sudah sangat bahagia dengan semua hasil yang saya dapat dan semua gol yang saya cetak. Saya harus berterima kasih kepada rekan-rekan saya. Kami semua tentu punya target pribadi masing-masing. Dua orang itu (Ronaldo dan Messi) sampai saat ini masih menciptakan sejarah.
Nomor Punggung 7
Ronaldo: Saya ingat ketika bergabung dengan Manchester United, saya ingin mendapatkan jersey nomor 28, sama seperti nomor saya di Sporting. Tapi pelatih saya (Sir Alex Ferguson) mengatakan: Tidak, saya ingin kamu memakai nomor 7. Saat itu saya sedikit takut karena itu adalah noor David Beckham. Tapi saya setuju.
Sejak saat itu, saya sudah memenangkan segalanya dengan nomor 7. Itu adalah nomor keberuntungan saya.
Ballon d'Or atau Piala Dunia?
Messi: Saya lebih memilih Piala Dunia dibanding lima Ballon d'Or sekalipun. Pencapaian tim selalu lebih mengkilap dibanding pencapaian individual.
Level Messi dan Ronaldo
Neymar: Saya tidak tahu, saya tidak pernah berpikir saya sudah mencapai level mereka. Mereka berdua adalah idola saya dan jika anda melihat orang lain sebagai idola, anda akan sulit berpikir bahwa anda setara dengan mereka,
Saya ingin terus menjadi lebih baik dan memberikan kemampuan terbaik saya di setiap pertandingan. Itu saja lebih penting dibanding menjadi lebih baik dari mereka.
Korupsi FIFA
Ronaldo: Kami biasanya selalu menghindari pertanyaan semacam ini. Krisis dan korupsi tidak pernah bagus dan sayangnya itu sudah terjadi dalam sepakbola.
Kami di sini hanya pemain sepakbola profesional, kami hanya fokus pada pekerjaan kami. Tapi korupsi memang terjadi, dan bukan cuma di sepakbola. Yang terbaik adalah jika tidak ada korupsi dalam kehidupan.
Masuk Nominasi
Messi: Saya tidak tertekan. Justru sebaliknya, saya merasa bangga bisa berada di sini, bisa terpilih oleh para pelatih. Ini benar-benar sebuah kehormatan. Sangat menyenangkan bisa berada di sini dan kami berterima kasih untuk itu,
Ronaldo: Bisa berada di sini adalah sebuah kehormatan. Kami semua ingin menang. Saya bahagia dengan musim yang saya jalani. Saya memang tidak memenangkan trofi penting tapi saya puas dengan musim saya secara individu.
Neymar Suksesor Messi
Messi: Saya rasa Neymar bukan suksesor siapa pun. Dia akan menjadi dirinya sendiri. Dia akan menjadi pemain hebat dan terus berkembang serta berevolusi.
Neymar bisa menjadi apapun yang dia inginkan. Dia bukan cuma pemain yang luar biasa, tapi juga pribadi yang hebat. Barca sudah membuat saya menjadi pemain bagus, Barca juga akan membuat Neymar menjadi bagus. Kami punya skuat dengan kualitas yang luar biasa.
Neymar Kagumi Para Seniornya
Neymar: Mereka berdua sudah membuat sejarah, baik Cristiano dan Leo. Saya sangat mengagumi Leo bukan cuma karena penampilannya di lapangan, tapi karena juga kepribadiannya.
Saya sudah jatuh cinta kepadanya. Saya mendoakan agar dia sukses. Leo dan Cristiano sudah dinominasikan selama sembilan tahun. Saya cuma berharap bisa mengikuti langkah mereka.
Iri Satu Sama Lain
Messi: Saya tidak iri pada apa pun, iri adalah sifat yang negatif. Tapi Cristiano memiliki kualitas yang hebat. Dia punya banyak kualitas yang diidamkan oleh setiap pemain sepakbola.
Ronaldo: Kaki kiri Messi sangat bagus, saya sangat ingin memilikinya.
Neymar: Saya ingin memiliki kedua kaki Messi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Siapkan Potongan Rambut Baru untuk Ballon d'Or 2015
Liga Spanyol 11 Januari 2016, 15:20 -
Ronaldo & Neymar Berebut Runner-up Ballon d'Or
Liga Spanyol 11 Januari 2016, 14:22 -
Puyol: Tanpa Trio MSN, Barca Takkan Raih Apapun
Liga Spanyol 11 Januari 2016, 09:26 -
Trezeguet: Trio MSN Mainkan Peran Penting di Sejarah Sepakbola Eropa
Liga Spanyol 11 Januari 2016, 08:57 -
Jelang Gala Ballon d'Or, Messi Tantang Ronaldo dan Neymar Rap Battle
Open Play 10 Januari 2016, 22:22
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan SUGBK: Pertemuan yang kembali Tertunda
Tim Nasional 23 Maret 2025, 15:30 -
Alarm di Lini Pertahanan: Mees Hilgers Cedera, Siapa Penggantinya?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 14:59 -
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39