Silva Khawatir Dengan 'Reputasi' Neymar

Editor Bolanet | 22 Juli 2012 05:31
Silva Khawatir Dengan 'Reputasi' Neymar
Neymar (c) AFP
- Bek , Thiago Silva khawatir dengan reputasi 'mudah terjatuh' yang disandang oleh . Dikatakan oleh Silva akibat reputasinya itu, pelanggaran kepada kini sering diacuhkan oleh wasit.

Kekhawatiran Silva bukannya tanpa alasan kuat. Saat melawan Inggris Raya di laga pemanasan Olimpiade, Silva merasa layak mendapat hadiah penalti. Namun sayangnya, wasit memilih untuk mengacuhkan pelanggaran atas pemain berusia 20 tahun itu. Silva lantas merasa jika hal itu disebabkan oleh reputasi Neymar yang sudah dipandang sebelah mata oleh wasit.

Ini yang menjadi kekhawatiran saya. Dia (Neymar) menerima pelanggaran tetapi wasit tidak berbuat apa-apa, ucap Silva kepada Globoespote. Kerumunan penonton beraksi negatif ketika Neymar jatuh di kotak penalti. Saat itu posisi saya jauh darinya, tetapi sepertinya ada pemain lawan yang menarik leher dia (Neymar), imbuh Silva.

Brasil akhirnya mendapat hadiah penalti pada pertandingan yang berakhir 2-0 untuk kemenangan Selecao. berhasil mencetak gol dari titik putih setelah dijatuhkan Micah Richards di kotak terlarang. Sebelumnya tim asuhan Mano Menezes itu sudah unggul berkat sundulan dari . (glo/mac)