Klopp Tepis Status Favorit Juara Liverpool di Piala Dunia Antarklub 2019
Dimas Ardi Prasetya | 18 Desember 2019 18:48
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menepis anggapan bahwa The Reds merupakan favorit juara di turnamen Piala Dunia Antarklub 2019 ini.
Liverpool berstatus sebagai juara Eropa usai memenangi trof Liga Champions musim lalu. Maka dari itu mereka mendapat satu tiket untuk berlaga di Piala Dunia Antarklub 2019.
Turnamen yang dihelat di Qatar ini sendiri hanya diikuti oleh tim yang berhasil jadi juara di benuanya masing-masing. Tim-tim yang berpartisipasi adalah perwakilan dari CONMEBOL (Amerika Selatan), UEFA (Eropa), CAF (Afrika), AFC (Asia), CONCACAF (Amerika Utara, Amerika Tengah dan Karibia), serta OFC (Oseania).
Banyak yang menjadikan Liverpool sebagai favorit juara di turnamen ini. Favorit lainnya adalah wakil dari CONMEBOL, Flamengo, yang berasal dari Brasil.
Bukan Favorit
Namun status itu berusaha untuk disingkirkan oleh Jurgen Klopp. Manajer asal Jerman itu mengatakan bahwa timnya cuma peserta biasa yang berusaha untuk menang, apalagi sebelumnya mereka tak pernah punya pengalaman bermain di kompetisi tersebut.
"Kami tidak melihat diri kami sebagai favorit, kami melihat diri kami sebagai penantang karena ini akan menjadi yang pertama kali untuk memenangkannya," serunya seperti dilansir Sky Sports.
“Apakah ini kompetisi piala terbesar di dunia? Saya tidak tahu."
“Jika Anda bertanya kepada saya sebelumnya apakah saya pikir seharusnya ada Piala Dunia Klub di tengah musim kami, saya akan mengatakan tidak, tapi kami di sini dan itu adalah kompetisi yang paling penting di dunia. Tidak penting bahwa, dan saya tidak yakin tentang ini, kami adalah tim sepak bola terbaik di dunia," ucapnya.
Incar Kemenangan
Liverpool membawa para pemain terbaiknya ke Qatar. Jurgen Klopp sendiri memutuskan untuk menurunkan para pemain muda di perempat final Carabao Cup lawan Aston Villa.
Menurutnya keputusan itu sudah jelas. Ia ingin membawa Liverpool meraih trofi juara di ajang Piala Dunia Antarklub 2019 ini.
“Kami harus membuat keputusan. Kami tahu dulu bahwa kami akan diundang ke Piala Dunia Klub sebelum kami tahu seberapa jauh kami melangkah di Piala Carabao," katanya.
"Kita di sini. Kami tidak terbang 3.000 mil, kami tidak terbang jarak untuk tidak muncul [di pertandingan]," tegas Klopp.
“Hidup kita terus-menerus menghadapi situasi sulit dan mencari solusi. Apa pun itu, kami tidak peduli. Kami akan siap dan mencoba memenangkan pertandingan sepak bola ini,” tegasnya.
Jurgen Klopp sebelumnya sudah membawa 20 pemain untuk berpartisipasi di Piala Dunia Antarklub 2019 ini. Namun Georginio Wijnaldum cedera. The Reds kemudian mengirim tiga pemain mudanya untuk menyusul ke Qatar usai bermain di Carabao Cup yakni Ki-Jana Hoever, Sepp van den Berg, dan Caoimhin Kelleher.
(sky sport)
Baca Juga:
- Lapar Gelar, Liverpool Ingin Segera Caplok Trofi Piala Dunia Antarklub
- Pujian Jurgen Klopp untuk Monterrey dan Meksiko
- Demi Pemain Tambahan di Piala Dunia Antarklub, Liverpool Siagakan Jet Pribadi
- Liverpool Tak Bisa Mainkan Wijnaldum Lawan Monterrey di Piala Dunia Antarklub 2019
- Prediksi Monterrey vs Liverpool 19 Desember 2019
- Henderson Ingin Pulang dari Qatar Dengan Trofi Piala Dunia Antarklub 2019
- Van Dijk Optimis Cetak Sejarah Bersama Liverpool di Ajang Piala Dunia Antarklub
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Tak Bisa Mainkan Wijnaldum Lawan Monterrey di Piala Dunia Antarklub 2019
Bola Dunia Lainnya 17 Desember 2019, 21:54 -
Berlaga di Carabao Cup, Chrivella Dkk Ingin Bikin Bangga Skuat Senior Liverpool
Liga Inggris 17 Desember 2019, 18:54 -
Prediksi Monterrey vs Liverpool 19 Desember 2019
Liga Champions 17 Desember 2019, 16:01 -
Rekrut Takumi Minamino, Liverpool Diklaim Ambil Langkah Cerdas
Liga Inggris 17 Desember 2019, 16:00 -
Van Dijk tak Ikut Latihan Liverpool, Cedera atau Istirahat?
Liga Inggris 17 Desember 2019, 14:02
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39