Tanpa Curry, Durant Bawa Warriors Raih Kemenangan
Asad Arifin | 15 April 2018 14:29Bola.net - - Meskipun tidak diperkuat oleh Stephen Curry, Golden State Warriors masih terlalu kuat bagi San Antonio Spurs di gim pertama play-off NBA 2018. Warriors mampu menang telak 113-92 pada laga Minggu (15/4/2018) pagi WIB.
Tanpa Curry, Kevin Durant, Klay Thompson dan Draymond Green yang memegang peran penting di gim pertama. Thompson jadi bintang kemenangan Warriors.
Thompson membuat 27 poin. Akurasi tembakannya sangat bagus, masuk 11 dar i 13 tembakan. Thompson memasukkan lima kali tembakan tiga angka.Kevin Durant menyusul dengan 24 poin, delapan rebound dan tujuh assists.
Sedangkan Green nyaris membuat triple double dengan 12 poin, 11 assists dan delapan rebound.
Bertanding di ORACLE Arena, Warriors langsung tancap gas. Pasukan Steve Kerr mampu unggul jauh 28-17 di akhir kuarter pertama.
Warriors praktis tak pernah tertinggal sepanjang pertandingan. Sang juara bertahan NBA ini sempat unggul hingga 28 angka di pertengahan kuarter empat.
Sukses Warriors menang telak juga tak lepas dari keberhasilan mematikan center andalan Spurs La Marcus Aldridge. Dia cuma bisa membuat 14 poin.Aldridge tak bisa berbicara banyak setelah mendapat kawalan dari JaVale McGee dan Kevon Looney.
Hasil ini membuat Warriors unggul 1-0 atas Spurs. Warriors akan kembali menjamu Spurs pada gim kedua yang digelar Selasa (17/4/2018) pagi WIB.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Playoff NBA 2018: New Orleans vs Portland
Basket 14 April 2018, 05:44 -
Inilah Jadwal Lengkap Playoff NBA 2017-2018
Basket 14 April 2018, 05:12 -
Barca Kirim Ucapan Selamat untuk Golden State Warriors
Liga Spanyol 13 Juni 2017, 19:48 -
Durant Bawa Warriors Juarai NBA 2017 atas Cavaliers
Basket 13 Juni 2017, 11:45 -
Jr. NBA Kembali Kunjungi Surabaya
Basket 25 Februari 2017, 22:20
LATEST UPDATE
-
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10