Para Artis Ramaikan Celebrity Game NBL Indonesia All Star 2013
Editor Bolanet | 24 Juni 2013 18:00
”Speedy NBL Indonesia All-Star adalah pesta bagi semua insan basket di Tanah Air. Karena itu, kami berupaya menghadirkan beragam acara yang menghibur, salah satunya melalui Celebrity Game ini,” ujar Masany Audri, General Manager PT DBL Indonesia.
Beberapa selebriti seperti Augie Fantius, Yogi Finanda, Ibnu Jamil, Rico Ceper, Mario Lawalata, Ricky Perdana dan Maria Selena siap melengkapi kemeriahan Speedy NBL Indonesia All-Star 2013.
Augie, salah satu selebritis yang akan tampil mengatakan bahwa ia bangga bisa menjadi bagian dari Speedy NBL Indonesia All-Star 2013. Apalagi, sudah lama ia ingin merasakan serunya atmosfer laga bintang yang diselenggarakan oleh PT Deteksi Basket Lintas (DBL) Indonesia ini.
”Kami sangat bangga diberi kesempatan ikut meramaikan acara ini (Speedy NBL Indonesia All-Star 2013). Kesempatan ini sayang untuk dilewatkan,” tutur Augie.
Pada laga Celebrity Game nanti, Augie tergabung di Celeb Blue Team. Bersama beberapa rekan sesama selebriti lainnya, serta didukung para pemain NBL Indonesia seperti Andrie ’Yayan’ Ekayana, Robert Santo Yunarto, dan Wahyu ’Cacing’ Hidayat Jati, serta perwakilan dari partner.
Augie dkk akan berhadapan dengan Celeb Red Team. Rio Ceper, salah satu selebriti yang tergabung dalam Celeb Red Team, mengaku siap memberikan hiburan bagi penonton.
”Saya memang sering berlatih dan bertanding bersama dengan para selebriti yang tergabung di Celeb Blue Team. Tapi, karena di Celebrity Game ini kami dipisah menjadi dua tim, maka saya akan menunjukkan entertainment yang terbaik dan memberikan kejutan bagi penonton,” ujar Rico.
Rico menambahkan bahwa tambahan amunisi dari para pemain NBL Indonesia, membuat Celeb Red Team akan makin tangguh. “Saya yakin, peran Oki Wira dari Aspac, dan Daniel Wenas dari Pelita Jaya akan makin memperkuat tim ini,” lanjutnya.
Roster Celebrity Game
Celeb Red Team
Didan ME - Sportscaster/penyiar
Ibnu Jamil - Presenter/aktor
Maria Selena - Putri Indonesia 2011
Rico Ceper - Presenter
Mario Lawalata - Model/aktor
Daniel Timothy Wenas - Pelita Jaya Energi-MP Jakarta
Muhammad Dhiya' Ulhaq - Garuda Kukar Bandung
Oki Wira Sanjaya - Dell Aspac Jakarta
Yoesron Fadlilah - Stadium Jakarta
Celeb Blue Team
Richard Insane - Streetballer
Augie Fantinus - Presenter/aktor/komedian
Yogi Finanda - Aktor
Ricky Perdana - Presenter/aktor
Ivan Saba - Penyanyi
Andrie Ekayana - CLS Knights Surabaya
Robert Santo Yunarto - Pelita Jaya Energi-MP Jakarta
Wahyu Widayat Jati - Dell Aspac Jakarta
Antonius Joko Endratmo - Dell Aspac Jakarta (nbl/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kompas TV Tayangkan NBL Indonesia All-Star 2013
Basket 21 Juni 2013, 21:15 -
Repeat! Miami Heat Pertahankan Mahkota Juara NBA
Basket 21 Juni 2013, 12:40 -
Kalahkan Spurs, Heat Paksakan Laga Ketujuh di Final NBA
Basket 19 Juni 2013, 17:21 -
Denver Nuggets Gaet General Manager Anyar
Basket 18 Juni 2013, 17:20 -
Parker Cetak 26 Poin, Spurs Kembali Bekuk Heat
Basket 17 Juni 2013, 17:25
LATEST UPDATE
-
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23