Michael Malone Resmi Ditunjuk Sebagai Pelatih Kings
Editor Bolanet | 4 Juni 2013 18:00
Malone menghabiskan dua musim terakhir sebagai asisten pelatih Mark Jackson di Golden State Warriors, tim yang juga sempat dimiliki Ranadive sampai ia dipaksa melepas kepemilikan untuk mengendalikan Kings sepenuhnya.
Michael Malone merupakan salah satu pelatih terbaik dan paling berbakat di liga ini, kata Ranadive. Sebagai wakil presiden Warriors, saya telah membangun hubungan baik dengannya dan menyaksikan secara langsung bagaimana pentingnya ia untuk kesuksesan tim.
Malone menggantikan Keith Smart, yang telah dipastikan tidak akan ikut serta musim depan. Smart memiliki catatan menang-kalah 48-93 dalam dua musim dengan Kings, dan hanya menempati peringkat ke-13 pada klasemen Wilayah Barat.
Sebelumnya Malone juga menjadi asisten pelatih New York Knicks, New Orleans Hornets, dan Cleveland Cavaliers selama 12 musim di NBA. Ia juga menghabiskan tujuh tahun melatih tim-tim kampus.
Ranadive (55) tumbuh besar di India sebelum menjadi pendiri TIBCO, perusahaan komputasi bernilai miliaran dolar. Pembeliannya terhadap Kings memecahkan rekor NBA dengan nilai USD 534 juta. (ant/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera Pinggul, Operasi David Lee Berjalan Sukses
Basket 31 Mei 2013, 19:45 -
LeBron Menggebrak di Kuarter Tiga, Heat Bekuk Pacers
Basket 31 Mei 2013, 17:15 -
Tahan Heat, Pacers Buat Kedudukan Imbang 2-2
Basket 29 Mei 2013, 17:15 -
Mike Budenholzer Resmi Menjadi Pelatih Baru Atlanta Hawks
Basket 29 Mei 2013, 13:03 -
Ingin Ubah Nasib, Suns Tunjuk Hornacek Jadi Pelatih Kepala
Basket 29 Mei 2013, 12:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23