James dan Wade Bawa Heat Menang Atas Pacers
Editor Bolanet | 21 Mei 2012 17:00
Wade juga membuat 9 rebound dan 6 assist untuk Heat, untuk memperbaiki kekalahan memalukan mereka 75-94 pada pertandingan ketiga, ketika Wade tidak berhasil melakukan satu lemparan pun hingga kuarter ketiga.
Heat dan Pacers akan kembali berhadapan di pertandingan kelima Wilayah Timur di Miami, pada hari Selasa, dan Heat akan berusaha mengubah kedudukan menjadi 3-2.
Pada akhir kuarter kedua hingga awal kuarter keempat, Heat mencetak 50 poin, 48 di antaranya dicetak oleh James dan Wade.
Mereka sudah berusaha keras memenuhi harapan tim, kata pelatih Heat, Erik Spoelstra, mengomentari permainan James dan Wade. Kami melakukan hal yang hampir sama dengan tahun lalu. Semua pertandingan playoff merupakan kompetisi tingkat tinggi. Para pemain tahu apa yang harus mereka perbuat agar tim melangkah maju.
Miami masih kehilangan forward, Chris Bosh, yang mengalami cedera pada pertandingan pertama, dan tidak akan dapat membantu timnya pada lanjutan sisa pertandingan mereka.
Forward Heat lainnya, Udonis Haslem, bangkit dari bangku cadangan pada akhir pertandingan dengan mencetak 8 dari 14 poinnya pada kuarter keempat.
Danny Granger memimpin Pacers dengan 20 poin, Darren Collinson menuai 16 poin, sedangkan Paul George mencetak 13 poin dan Roy Hibbert menambah 10 poin.
Pacers tampak amat menguasai permainan pada awal pertandingan, sebelum James dan Wade menunjukkan performa terbaiknya dalam meloloskan diri dari lawan.
Kami tim yang lengkap. Kami dapat melakukan apa yang kami inginkan, kata pelatih Pacers, Frank Vogel, Kami berusaha menahan tekanan lawan tapi tidak berhasil mempertahankannya. Bola begitu cepat berpindah tangan.
Heat memimpin 9 poin pada sisa waktu lima menit dan Pacers memotong kekurangan mereka menjadi lima poin ketika waktu tersisa 1:35 menit, namun pada akhirnya mereka tampak kewalahan.
Heat memenangi tiga dari empat pertemuan mereka dengan Pacers pada kompetisi reguler. Pertandingan playoff terakhir antara Pacers dan Heat terjadi delapan tahun lalu di semifinal Wilayah Timur, ketika Pacers menang dalam enam pertandingan. (ant/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bantai Clippers 96-86, Spurs Unggul 3-0
Basket 20 Mei 2012, 16:30 -
NBL Indonesia All-Star Bakal Libatkan Eks Bintang NBA
Basket 19 Mei 2012, 07:15 -
Dominasi Duncan Bantu Spurs Tundukkan Clippers
Basket 16 Mei 2012, 17:45 -
Dokter Nyatakan Derrick Rose Bakal Absen 8-12 Bulan
Basket 16 Mei 2012, 17:30 -
Pacers Imbangi Heat di Laga Kedua Semifinal Wilayah Timur
Basket 16 Mei 2012, 17:15
LATEST UPDATE
-
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38 -
Ketika Kevin Diks jadi Pratama Arhan Baru di Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:27
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10