DBL Indonesia: SMA 3 Jakarta Kalahkan SMA Kanisius
Editor Bolanet | 9 Mei 2012 21:15
- Tim Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 Jakarta mengalahkan SMA Kanisius Jakarta dengan skor 20-9 pada hari pertama perhelatan bola basket DBL Indonesia 2012 Seri Jakarta di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Rabu (9/5).
Meskipun memenangi pertandingan pada hari pertama Development Basketball League (DBL) Indonesia 2012 itu, penampilan SMAN 3 Jakarta tidak seperti biasanya. Mereka tidak menampilkan performa terbaiknya.
Pada pertandingan tersebut, tim SMAN 3 Jakarta banyak sekali melakukan kesalahan, baik individual maupun kerja sama tim, dalam menjaga under basket mereka.
Turnover terlalu banyak dan anak-anak terlihat mainnya kurang fokus, ungkap pelatih tim bola basket SMAN 3 Jakarta, Abrizalt Hasiholan, di ruang ganti pemain.
Pada seri perdana DBL Indonesia di Jakarta itu, SMAN 3 Jakarta hanya membuat enam poin di kuarter pertama, sedangkan SMA Kanisius Jakarta memberikan perlawanan lewat dua poin.
Tim SMAN 3 Jakarta berhasil menggandakan raihan poin mereka menjadi 13 di akhir kuarter kedua, sementara SMA Kanisius Jakarta hanya mampu menambahkan dua poin saja dan tetap tertinggal.
Kuarter ketiga, SMAN 3 Jakarta kehilangan fokus bermain dan hanya menambahkan dua poin. SMA Kanisius Jakarta menguasai bola, namun hanya bisa membuat satu dari lemparan bebas.
Kuarter ketiga tadi tuh kami memang nggak fokus banget, ya, dan kebetulan pas banget anak-anak Kanisius mainnya bagus, kata Rizki Indra Prasto, guard SMAN 3 Jakarta.
Rotasi pemain dan beberapa kali time out yang dilakukan SMA Kanisius Jakarta di kuarter keempat membuahkan hasil manis dan mereka menambahkan empat poin.
Tim SMAN 3 Jakarta menjaga agar selisih poin tetap lebar lewat lima angka tambahan di kuarter pamungkas. Alhasil, mereka lolos dan pada Sabtu akan melawan SMA Barunawati Jakarta.
Yang pasti kami akan berlatih lebih keras lagi dan semoga kami bisa main lebih bagus dari ini. Tadi kami belum terbiasa dengan atmosfir di sini, kata Rizki. (ant/kny)
Meskipun memenangi pertandingan pada hari pertama Development Basketball League (DBL) Indonesia 2012 itu, penampilan SMAN 3 Jakarta tidak seperti biasanya. Mereka tidak menampilkan performa terbaiknya.
Pada pertandingan tersebut, tim SMAN 3 Jakarta banyak sekali melakukan kesalahan, baik individual maupun kerja sama tim, dalam menjaga under basket mereka.
Turnover terlalu banyak dan anak-anak terlihat mainnya kurang fokus, ungkap pelatih tim bola basket SMAN 3 Jakarta, Abrizalt Hasiholan, di ruang ganti pemain.
Pada seri perdana DBL Indonesia di Jakarta itu, SMAN 3 Jakarta hanya membuat enam poin di kuarter pertama, sedangkan SMA Kanisius Jakarta memberikan perlawanan lewat dua poin.
Tim SMAN 3 Jakarta berhasil menggandakan raihan poin mereka menjadi 13 di akhir kuarter kedua, sementara SMA Kanisius Jakarta hanya mampu menambahkan dua poin saja dan tetap tertinggal.
Kuarter ketiga, SMAN 3 Jakarta kehilangan fokus bermain dan hanya menambahkan dua poin. SMA Kanisius Jakarta menguasai bola, namun hanya bisa membuat satu dari lemparan bebas.
Kuarter ketiga tadi tuh kami memang nggak fokus banget, ya, dan kebetulan pas banget anak-anak Kanisius mainnya bagus, kata Rizki Indra Prasto, guard SMAN 3 Jakarta.
Rotasi pemain dan beberapa kali time out yang dilakukan SMA Kanisius Jakarta di kuarter keempat membuahkan hasil manis dan mereka menambahkan empat poin.
Tim SMAN 3 Jakarta menjaga agar selisih poin tetap lebar lewat lima angka tambahan di kuarter pamungkas. Alhasil, mereka lolos dan pada Sabtu akan melawan SMA Barunawati Jakarta.
Yang pasti kami akan berlatih lebih keras lagi dan semoga kami bisa main lebih bagus dari ini. Tadi kami belum terbiasa dengan atmosfir di sini, kata Rizki. (ant/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39