Prediksi Piala Asia U-23: Qatar U-23 vs Australia U-23 21 April 2024
Gia Yuda Pradana | 21 April 2024 14:16
Bola.net - Qatar U-23 dan Australia U-23 akan berhadapan pada matchday terakhir Grup A Piala Asia U-23 2024. Pertandingan Qatar U-23 vs Australia U-23 di Stadion Jassim Bin Hamad ini akan kick off Minggu, 21 April 2024, jam 22:30 WIB.
Qatar sejauh ini telah mengumpulkan poin sempurna enam dan sudah pasti lolos ke babak berikutnya. Sebaliknya, Australia baru punya satu poin dari dua pertandingan.
Pada matchday pertama, Qatar menang 2-0 atas Indonesia, sedangkan Australia imbang 0-0 dengan Yordania. Setelah itu, Qatar mengalahkan Yordania 2-1, sedangkan Australia menyerah 0-1 dari Indonesia.
Secara matematis, Australia, yang kini punya poin sama dengan Yordania, masih memiliki peluang. Untuk itu, Australia harus mengalahkan Qatar sambil berharap hasil pertandingan Yordania vs Indonesia berpihak pada mereka.
Namun, apakah Australia, yang belum mencetak satu gol pun di Piala Asia U-23 2024, mampu melakukannya?
Starting XI Terakhir Qatar U-23 dan Australia U-23
Qatar U-23 (4-3-3 vs Yordania): Baliadeh; Fadlalla, Aiash, Aldin, Alyazidi; Tarek, Al-Hadhrami, Gaber; Gouda, Al-Abdullah, Sabah.
Pelatih: Abdullah Abu Zema.
Australia U-23 (4-4-2 vs Indonesia): Beach; Mauragis, Courtney-Perkins, Popovic, Italiano; Hollman, Teague, Jelacic, Segecic; Velupillay, Toure.
Pelatih: Tony Vidmar.
Prediksi Skor Qatar U-23 vs Australia U-23
Qatar sudah mencetak empat gol dan baru kebobolan satu. Australia juga sama, baru kebobolan satu gol, tapi mereka sejauh ini masih mandul.
Australia sangat menginginkan kemenangan. Namun, Qatar sepertinya tak ada niat untuk 'mengalah' meski sudah memastikan tempat di delapan besar.
Prediksi skor akhir: Qatar 2-1 Australia.
Klasemen Sementara Grup A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40