Asian Games 2018: Atlet Puas Venue Boling di Jakabaring Bertaraf Internasional
Haris Suhud | 8 Juni 2018 13:52
Bola.net - - Atlet Boling Indonesia, Sharon Limansantoso, mengaku senang dengan venue baru boling yang dibangun di Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan. Dia berharap fasilitas baru tersebut bisa membantu atlet-atlet.
Seperti diketahui, Indonesia akhirnya memiliki Boling Center Jakabaring Sport City yang mempunyai fasilitas boling berkelas dunia. Nantinya, venue tersebut akan digunakan untuk Asian Games 2018.
Boling Center Jakabaring Sport City sendiri dibangun dengan bantuan dana dari Pertamina. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut turut menyumbang Rp40 miliar.
Saya kira sangat bagus karena selama ini kami cuma tahu di Ancol (Jakarta) saja, tetapi sekarang ada di Palembang yang kualitasnya internasional. Dengan adanya fasilitas seperti ini semoga bisa menjaring bibit-bibit baru, tidak cuma di Jakarta saja, ujar Sharon.
Kontingen Boling Indonesia
Terkait Asian Games, Pertamina sendiri tak cuma membantu pembangunan Boling Center Jakabaring Sport City. Sebagai BUMN, Pertamina turut serta memberi bantuan dana tunai serta melakukan promosi.
Ada dalam bentuk sponsor yang nilainya kira-kira mencapai Rp75 miliar. Itu ada yang bentuknya tunai Rp50 miliar, dan barang promosi yang nilainya Rp25 miliar, ujar Region Manager Communication & CSR Sumbagsel, Hermansyah Y Narsoen.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Via Vallen Ungkap Makna Lagu Resmi Asian Games 2018 'Meraih Bintang'
Bolatainment 7 Juni 2018, 14:42 -
Via Vallen Kenalkan Musik Dangdut pada Dunia di Asian Games 2018
Bolatainment 7 Juni 2018, 14:05 -
Via Vallen Bangga Jadi Pelantun Lagu Resmi Asian Games 2018
Bolatainment 7 Juni 2018, 13:50 -
Naturalisasi Bukan Jawaban untuk Masalah Timnas Indonesia
Tim Nasional 7 Juni 2018, 12:45 -
Catatan Sejarah Timnas Sepakbola Indonesia di Asian Games
Tim Nasional 7 Juni 2018, 11:38
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39