Prediksi Chile vs Panama 15 Juni 2016
Editor Bolanet | 14 Juni 2016 16:53
Di grup D, Argentina sudah memastikan sebagai tim yang pertama lolos ke babak knockout. Sedangkan tiket terakhir akan diperebutkan oleh Chile dan Panama yang saat ini sama-sama mengoleksi 3 poin. Chile sendiri hanya membutuhkan hasil seri untuk bisa lolos ke babak knockout, sehingga Panama harus memastikan kemenangan untuk menemani Argentina ke babak knockout.
Pertemuan ini merupakan pertemuan ketiga antara kedua negara, namun ini pertemuan perdana kedua negara di ajang Copa America. Chile sendiri tidak terkalahkan di dua pertandingan sebelumnya, di mana mereka menang sekali dan meraih hasil seri sekali. Untuk itu Chile akan dijagokan untuk meraih kemenangan pada laga ini.
Mengingat laga ini merupakan laga hidup dan mati, pelatih Juan Antonio Pizzi akan menurunkan tim terkuatnya untuk memastikan kemenangan kontra Panama. Pilar-pilar utama mereka seperti Claudio Bravo, Gary Medel, Gonzalo Jara, Charles Aranguiz dan Alexis Sanchez akan diturunkan semenjak awal pertandingan agar mereka bisa memastikan kemenangan pada laga ini.
Sedangkan di kubu Panama, pelatih Hernan Dario Gomez juga diprediksi tidak akan melakukan perubahan yang berarti di susunan timnya saat dikalahkan Argentina minggu lalu. Hanya Anibal Godoy yang tidak bisa diturunkan karena mendapat kartu merah pada laga kontra Argentina. Sebagai gantinya Ricardo Buitrago yang akan menempati posisinya di lini tengah bersama Valentin Pimentel.
Perkiraan Susunan Pemain
Chile (4-3-3): Bravo; Isla, Medel, Jara, Beausejour; Vidal, hernandez, Aranguiz; Sanchez, Pinilla, Orellana
Panama (4-1-4-1): Penedo; Machado, Baloy, Miller, Henriquez; Gomez; Cooper, Pimentel, Buitrago, Quintero; Perez
Statistik Kedua Tim
Head to Head
20/01/10 Chile 2 - 1 Panama (Uji Coba)
07/06/08 Chile 0 - 0 Panama (Uji Coba)
Lima Pertandingan Terakhir Chile (M-K-K-K-M)
30/03/16 Venezuela 1 - 4 Chile (Kualifikasi PD)
28/05/16 Chile 1 - 2 Jamaika (Uji Coba)
02/06/16 Meksiko 1 - 0 Chile (Uji Coba)
07/06/16 Argentina 2 - 1 Chile (Copa America)
11/06/16 Chile 2 - 1 Bolivia (Copa America)
Lima Pertandingan Terakhir Panama (M-S-K-M-K)
30/03/16 Panama 1 - 0 Haiti (Kualifikasi PD)
25/05/16 Panama 0 - 0 Venezuela (Uji Coba)
30/05/16 Panama 0 - 2 Brasil (Uji Coba)
07/06/16 Panama 2 - 1 Bolivia (Copa America)
11/06/16 Argentina 5 - 0 Panama (Copa America)
Prediksi Skor
Pertandingan yang digelar di Lincoln Financial Field ini diprediksi akan berjalan dengan ketat semenjak menit pertama berjalan. Dengan taruhan sebuah tiket ke babak knockout, baik Chile maupun Panama diprediksi akan tampil garang semenjak babak pertama dimulai nanti.
Pada laga ini sejatinya tidak ada alasan bagi Chile untuk tidak meraih kemenangan. Pasalnya secara materi pemain, La Roja unggul jauh daripada Panama yang hanya diperkuat oleh pemain-pemain lokal. Selain itu sejarah pertemuan kedua tim juga memihak kepada Chile, sehingga anak asuh Juan Antonio Pizzi ini akan meraih kemenangan di laga ini.
Bolanet memprediksi laga ini akan berakhir dengan kemenangan Chile dengan skor Bagaimana Prediksi anda Bolaneters? Sampaikan Prediksi anda pada kolom komentar.[initial]
(bola/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Portugal vs Islandia 15 Juni 2016
Commercial 13 Juni 2016, 12:34 -
Prediksi Uruguay vs Jamaika 14 Juni 2016
Amerika Latin 13 Juni 2016, 11:24 -
Prediksi Spanyol vs Republik Ceko 13 Juni 2016
Commercial 12 Juni 2016, 15:19 -
Prediksi Brasil vs Peru 13 Juni 2016
Amerika Latin 12 Juni 2016, 14:58 -
Prediksi Belgia vs Italia 14 Juni 2016
Commercial 12 Juni 2016, 08:00
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39