Man of the Match Chile 2-0 Ekuador: Arturo Vidal

Editor Bolanet | 12 Juni 2015 10:04
Man of the Match Chile 2-0 Ekuador: Arturo Vidal
Arturo Vidal (c) ca2015.com
- Tuan rumah mengalahkan 2-0 di laga perdana Grup A sekaligus laga pembuka Copa America 2015, Jumat (12/6). Gelandang Chile asal klub Juventus Arturo Vidal terpilih sebagai Man of the Match.

Vidal mencetak satu gol lewat eksekusi penalti di menit 67, yang menjadi pembuka jalan kemenangan bagi timnya. Eduardo Vargas lalu menggenapi kemenangan itu di menit 84.


Vidal bermain penuh dari menit awal hingga peluit panjang. Sepanjang laga, Vidal membukukan 67 operan dengan tingkat akurasi 88,1%.

Vidal juga mencatatkan satu dribel sukses, dua tembakan, satu tembakan tepat sasaran serta satu gol. Dia juga empat kali dilanggar oleh pemain lawan. [initial]

 (ca/gia)