Diusir Babak Pertama, Martino Senasib Aguirre 2001

Editor Bolanet | 17 Juni 2015 13:52
Diusir Babak Pertama, Martino Senasib Aguirre 2001
Gerardo Martino (c) AFP
- Gerardo Martino diusir dari bench ketika pasukannya mengalahkan 1-0 berkat gol tunggal Sergio Aguero di pertandingan kedua Grup B Copa America 2015, Rabu (17/6). Martino diusir wasit Sandro Meira Ricci asal Brasil di menit 31.

Martino pun mengalami nasib yang sama seperti Javier Aguirre, pelatih di Copa America 2001. Mereka berdua sama-sama diusir pada babak pertama.


Martino menjadi pelatih pertama yang diusir sebelum jeda sebuah laga Copa America sejak 29 Juli 2001. Pelatih terakhir yang mengalami hal ini adalah Aguirre ketika Meksiko besutannya dikalahkan Kolombia 0-1 di final Copa America edisi 2001 silam.

Tahun itu, Meksiko racikan Aguirre lolos sampai partai puncak. Namun, mereka gagal juara setelah ditekuk Kolombia 0-1 lewat gol tunggal Ivan Cordoba. [initial]

 (mc/gia)