Resiko jadi Lionel Messi: Cetak Gol Salah, Timnya Kalah juga Salah

Resiko jadi Lionel Messi: Cetak Gol Salah, Timnya Kalah juga Salah
Ekspresi Lionel Messi pada laga perdana Copa America 2019 melawan Kolombia, Minggu (16/6/2019) pagi WIB. (c) AP Photo

Bola.net - Timnas Argentina kalah dengan skor 2-0 pada laga perdana Copa America 2019 melawan Kolombia, Minggu (16/6/2019) lalu. Pasca laga, publik dengan mudah menemukan siapa yang jadi 'kambing hitam'. Dia adalah Lionel Messi.

Ya, publik secara umum, bahkan para pendukung timnas Argentina, langsung mengkritisi performa Lionel Messi usai Argentina menelan kekalahan. Seolah, semua terjadi hanya karena kesalahan Messi seorang.

Dalil yang keluar juga sudah sangat klasik. Lionel Messi-nya Argentina berbeda dengan Lionel Messi-nya Barcelona. Lionel Messi hanya setengah hati saat bermain di Argentina. Dan masih masih banyak lainnya.

Namun, apa benar begitu?

Penyerang timnas Kolombia, Radamel Falcao, menyebut bahwa Lionel Messi sudah berupaya keras pada saat berjumpa timnya. La Pulga sudah membuat barisan pertahanan Kolombia kelimpungan, meski gagal mencetak gol sekalipun.

"Lionel Messi nyaris mencetak gol saat melawan Kolombia. Tetap, dia yakin bakal mampu mengkonversi peluang jadi gol pada beberapa pertandingan yang akan datang," ucap Falcao dikutip dari Goal International.

Seperti apa komentar Falcao terkait publik yang selalu menyalahkan Lionel Messi saat Argentina terpuruk? Simak jawabannya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Resiko jadi Lionel Messi

Radamel Falcao tidak kaget lagi ketika publik ramai-ramai menyalahkan Lionel Messi usai Argentina kalah dari Kolombia. Sebab, itulah resiko menjadi pemain sekelas Lionel Messi. Publik selalu berharap lebih dari pemain 31 tahun tersebut.

Dengan menyandang status sebagai mega bintang, salah satu pemain terbaik dalam sejarah sepak bola, publik tidak ingin melihat tim yang diperkuat oleh Lionel Messi kalah. Bahkan, saat Messi bermain baik, masih tetap ada celah untuk mengkritiknya.

"Jika Lionel Messi mencetak satu gol, maka publik akan meminta dua. Jika dia mencetak gol dari tendangan bebas, maka publik akan bilang bahwa pagar betis tidak dibangun dengan benar," kata Falcao.

"Jika Argentina kalah, publik menyebut bahwa itu adalah salah Lionel Messi. Itu adalah resiko yang Anda terima jika Anda pemain terbaik dunia," ucap bomber klub AS Monaco tersebut.

Pasca menelan kekalahan atas Kolombia pada laga perdana, Argentina akan berjumpa Paraguay pada laga kedua Grup B Copa America 2019. Laga tersebut akan digelar di Belo Horizonte pada Kamis (20/6/2019) pagi WIB.