Messi: Saya Siap Main di Semifinal

Messi: Saya Siap Main di Semifinal
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi, kapten Timnas Argentina, belum lama ini mengirim pesan bernada harapan dan optimisme, untuk semua fans Albiceleste, yang berharap mereka bisa menjadi juara Copa America 2015.

Argentina akan menghadapi Paraguay di laga empat besar dan andai mampu lolos, tim asuhan Gerardo Martino akan selangkah lebih dekat dalam usaha mereka untuk menghapus puasa gelar Albiceleste di lebih dari dua dekade.

Messi lantas menulis sebuah pesan di akun Facebook miliknya yang berbunyi: "Bersiap untuk semifinal. Kami akan memberikan segalanya untuk menang #Messi15." Pesan ini juga diiringi oleh foto sang pemain seperti yang terlihat di bawah ini.



Messi sendiri hanya tinggal terpisah dari dua laga untuk membawa negaranya menjadi juara. Namun ia harus berhati-hati di pertandingan melawan Paraguay, karena satu kartu kuning saja bakal membuatnya absen di laga puncak. [initial]

 (fb/rer)