
Bola.net - Argentina dipastikan melaju ke babak semifinal Copa America 2021 usai menghajar Ekuador dengan skor telak 3-0. Keberhasilan mereka tak bisa lepas dari jasa sang bintang, Lionel Messi.
Albiceleste - julukan Argentina - bertemu Ekuador di Estadio Olimpico Pedro Ludovico pada hari Minggu (4/7/2021) kemarin. Kemenangan dibuka oleh gol Rodrigo Paul pada menit ke-40 dengan bantuan asis dari Messi.
Pemain andalan Barcelona itu juga terlibat dalam gol kedua Argentina yang dicetak penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez. Messi kemudian menutup kemenangan timnya dengan gol dari tendangan bebas pada masa injury time babak kedua.
Advertisement
Berkat kemenangan telak itu, Argentina berhak melaju ke babak semifinal dan bertemu dengan Kolombia. Pertandingan bakalan dilaksanakan di Estadio Nacional de Brasilia pada hari Rabu (7/7/2021) pagi WIB.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bukan Lawan yang Enteng
Kemenangan telak ini seolah menunjukkan kalau Argentina tidak direpotkan oleh perlawanan Ekuador. Tapi sebaliknya, Messi mengungkapkan kalau timnya dibuat cukup menderita oleh sang lawan setidaknya sampai gol pertama tercipta.
"Ini adalah pertandingan yang sangat berat, kami tahu betapa tangguhnya lawan yang kami hadapi," ujar Messi sebagaimana yang dikutip dari Marca.
"Kami bertarung sampai mencetak gol pertama dan, setelahnya, pertandingan jadi sedikit berantakan. Tapi yang terpenting ialah kami melaju ke babak berikutnya," lanjutnya.
Kian Dekat dengan Final
Hasil ini juga membuat Messi jadi semakin percaya diri untuk menatap babak final. Namun ia memperingatkan kalau laga melawan Kolombia nanti bisa berjalan sulit, sebab kondisi stadion kerap merepotkan para pemain.
"Kami hanya butuh satu kemenangan lagi untuk mencapai babak final dan harapannya kami bisa melakukannya," ucap peraih enam trofi Ballon d'Or tersebut.
"Kami mencoba bermain bagus, tapi terkadang kami tak bisa melakukannya dan lapangan tidak membantu. Kami melewati laga yang sangat penting. Empat besar adalah tujuan kami, tapi sekarang adalah waktunya buat beristirahat."
Perihal rekor gol Pele di pentas internasional yang semakin dekat dengannya, Messi memilih merendah. "Kami ada di sini untuk hal lain," pungkasnya.
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 4 Juli 2021 22:00
-
Amerika Latin 4 Juli 2021 10:37
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:45
-
Bola Indonesia 23 Maret 2025 06:32
-
Liga Italia 23 Maret 2025 06:30
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:15
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 06:00
BERITA LAINNYA
-
amerika latin 22 Maret 2025 03:30
-
amerika latin 21 Maret 2025 10:01
-
amerika latin 21 Maret 2025 08:43
-
amerika latin 21 Maret 2025 08:41
-
amerika latin 21 Maret 2025 06:34
-
amerika latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...