Jelang Copa, Messi Tak Lagi Bicara dengan Neymar

Jelang Copa, Messi Tak Lagi Bicara dengan Neymar
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi mengaku ia tidak lagi berbicara dengan Neymar, menjelang putaran final Copa America 2015 yang akan digelar di Chile musim panas ini.

Sebelumnya, pemain Brasil sempat mengatakan bahwa Messi meminta ia mengalah, mengingat turnamen kali ini bisa menjadi yang terakhir bagi La Pulga.

Namun demikian, Messi lantas menegaskan bahwa ia tidak lagi berbicara tentang Copa dengan Neymar, usai Barcelona menyelesaikan final Liga Champions di Berlin pekan lalu.

"Saya sempat berbicara dengan Neymar sebelum laga final, tentang Copa America yang mungkin bisa menjadi terakhir bagi saya. Namun usai musim berakhir, semua orang bergabung dengan timnas masing-masing dan kami tidak bicara lagi tentang hal tersebut," jelas Messi pada AS.

Argentina akan menghadapi Paraguay di laga perdana mereka di Copa America tahun ini. [initial]

 (as/rer)