Jadwal dan Daftar Negara Lolos Semifinal Copa America 2021: Final Argentina vs Brasil?

Jadwal dan Daftar Negara Lolos Semifinal Copa America 2021: Final Argentina vs Brasil?
Copa America 2021 bisa disaksikan di Indosiar dan Vidio. (c) dok.Indosiar

Bola.net - Jadwal pertandingan dan daftar negara yang lolos babak semifinal Copa America 2021. Ada potensi final Copa America 2021 adalah duel klasik Argentina melawan Brasil.

Di antara empat tim yang lolos babak semifinal Copa America 2021, Peru menjadi kejutan. Sebab, mereka bukan tim yang diunggulkan. Peru bahkan kalah telak 4-0 dari Brasil pada laga fase grup.

Setelah kalah telak dari Brasil, Peru kemudian bangkit. Mereka mampu meraih hasil bagus dari Kolombia dan Venezuela. Selain itu, Peru bermain imbang lawan Ekuador untuk mendapat tujuh poin dan lolos ke perempat final.

Pada babak perempat final, Peru menjalani pertarungan sengit melawan Paraguay. Laga berjalan seru dan berakhir imbang 3-3. Pada akhirnya, Gianluca Lapadula dan kawan-kawan menang lewat babak adu penalti dengan skor 4-3.

1 dari 3 halaman

Daftar Tim Semifinal Copa America 2021

Berikut adalah daftar lengkap tim yang lolos babak semifinal Copa America 2021:

  • Peru
  • Brasil
  • Argentina
  • Kolombia
2 dari 3 halaman

Jadwal Copa America 2021 Babak Semifinal

Semua pertandingan babak semifinal Copa America 2021 akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio. Berikut jadwal lengkapnya:

6 Juli 2021

  • 06.00 WIB Brasil vs Peru (Estadio Olimpico Nilton Santos, Rio de Janeiro)

7 Juli 2021

  • 08.00 WIB Argentina vs Kolombia (Estadio Nacional Mane Garrincha, Brasilia)