Hadapi 'Fantastic Four' Argentina, Sampaoli Tanpa Komentar

Hadapi 'Fantastic Four' Argentina, Sampaoli Tanpa Komentar
Messi dan Pastore dua dari Fantastic Four Argentina (c) AFP
Bola.net - Dua finalis yang bakal tampil di partai puncak Copa America 2015, Chile dan Argentina sama-sama mempunyai motivasi sangat kuat. Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Chile ingin mengangkat trofi Copa America untuk pertama kali, sedangkan finalis Piala Dunia 2014, Argentina tidak mau gagal. lagi.

Jorge Sampaoli memang sudah memastikan timnya akan tetap mengusung permainan yang sejauh ini sudah menjadi ciri khas mereka dan menghasilkan 12 gol. Tapi Argentina diperkuat empat pemain yang membuat setiap lawan berpikir dua kali, mereka disebut Fantastic Four dan terdiri dari Lionel Messi, Javier Pastore, Sergio Aguero dan Angel Di Maria.

Harus berhadapan dengan keempat pemain itu, Sampaoli tidak mau membeberkan apa yang diinstruksikan pada para pemainnya.

"Saya dan tim telah berbicara mengenai beberapa hal yang menjadi perhatian khusus kami dan kami telah menyampaikan beberapa hal yang kami yakin penting untuk diingat para pemain, sehingga kami bisa tampil dan bermain bagus." terang sang pelatih dikutip supersport.com.

Satu hal lagi yang menambah motivasi Albiceleste adalah jumlah total gelar Copa America. Sejauh ini Uruguay masih yang terbanyak dengan 15 trofi, sementara Argentina di posisi kedua dengan raihan 14 trofi. [initial]

 (ss/dct)