Gol Dua Copa, Aguero Ikuti Jejak Batistuta

Gol Dua Copa, Aguero Ikuti Jejak Batistuta
Sergio Aguero (c) AFP
Bola.net - Sejak Gabriel Batistuta pada edisi 1993 dan 1995, belum pernah ada lagi pemain Argentina yang bisa mencetak gol dalam dua edisi beruntun Copa America. Catatan negatif itu diputus oleh Sergio Aguero di Copa America 2015.

Aguero, yang mencetak tiga gol untuk Argentina di Copa America 2011, melanjutkan performa bagusnya di Chile 2015. Aguero pun sukses mengikuti jejak Batistuta.


Aguero tercatat sebagai pemain Argentina pertama sejak Batistuta (1993, 1995) yang bisa mencetak gol di dua edisi beruntun Copa America. Di turnamen tahun ini, Aguero bahkan sudah mengoleksi dua gol berkat masing-masing satu golnya dalam dua pertandingan awal Argentina (2-2 vs Paraguay, 1-0 vs Uruguay).

Pada edisi 1993, Batistuta mengoleksi tiga gol. Dua di antaranya dia ciptakan dalam kemenangan 2-1 Argentina ketika melawan Meksiko di babak final. Pada edisi berikutnya, Batistuta finis sebagai top scorer dengan torehan empat gol, tapi Argentina disingkirkan sang rival Brasil lewat adu penalti di babak perempat final.

Pada edisi 2011, Aguero mengukir total tiga gol, sedangkan Argentina dikandaskan sang juara Uruguay juga lewat adu penalti di perempat final. Tahun ini, Aguero sudah mengemas dua gol dari dua pertandingan awal Argentina. [initial]

 (mc/gia)