Costa: Saya Tak Bisa Seperti Neymar

Costa: Saya Tak Bisa Seperti Neymar
Neymar (c) AFP
Bola.net - Pemain Bayern Munchen, Douglas Costa, mengklaim bahwa ia tidak ingin menjadi pengganti Neymar bagi Timnas Brasil, jelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Bintang Barcelona akan absen di laga melawan Chile dan Venezuela karena hukuman yang ia dapatkan kala mendapat kartu merah di Copa America tahun ini.

Sosol berusia 25 tahun sendiri tengah menikmati karir yang hebat sejak dibeli dari Bayern dengan harga 25 juta poundsterling dan mengatakan bahwa Neymar merupakan sosok tak tergantikan.

"Saya bukan Neymar baru dan saya tidak perlu menggantikan dirinya," jelas Costa pada Sport.

"Anda tak bisa menggantikan Neymar. Saya hanya harus terus bekerja keras dan melaksanakan perintah pelatih sebaik mungkin. Semua tim di dunia akan merindukan pemain sepertinya, namun kami akan mengatasinya." [initial]

 (spo/rer)