Bos Kolombia: Falcao Akan Membaik Seiring Berjalannya Waktu

Bos Kolombia: Falcao Akan Membaik Seiring Berjalannya Waktu
Radamel Falcao (c) AFP
Bola.net - Bos Kolombia, Jose Pekerman, menilai bahwa Radamel Falcao bakal terus menunjukkan permainan yang lebih baik seiring dengan berjalannya waktu.

Striker AS Monaco tersebut tak tampil maksimal saat timnya kalah di tangan Venezuela di laga perdana Copa America 2015. Ia juga menunjukkan aksi yang kurang lebih sama saat tim menang 1-0 atas Brasil di Santiago dini hari tadi.

"Perlahan, ia akan mencapai level permainan optimal. Ini hanya masalah waktu. Ia memang punya peluang dan tidak bisa memanfaatkannya, namun saya optimis dengan kemampuan yang ia miliki," jelas Pekerman pada AS.

"Kolombia punya barisan penyerang yang bagus, semua akan mendapatkan kesempatan bermain. Falcao sudah tampil dengan bagus di laga tadi. Ia memang tidak terlalu akurat, namun itu wajar. Saya kira akan terus membaik," pungkasnya. [initial]

 (as/rer)