Akhirnya! Alejandro Garnacho Bakal Diturunkan di Laga Argentina vs Peru

Akhirnya! Alejandro Garnacho Bakal Diturunkan di Laga Argentina vs Peru
Selebrasi gol pemain MU, Alejandro Garnacho, dalam laga vs Man City di final FA Cup 2023/2024 (c) AP Photo/Kin Cheung

Bola.net - Penantian Alejandro Garnacho untuk bermain di Copa America 2024 akan segera terobati. Winger muda Manchester United itu dilaporkan akan menjadi starter di laga Argentina vs Peru.

Seperti yang sudah diketahui, Garnacho masuk dalam skuat Timnas Argentina untuk Copa America 2024. Ia dipilih Lionel Scaloni untuk membantu La Albiceleste mempertahankan gelar juara mereka.

Namun di dua pertandingan pertama grup A, Garnacho sama sekali tidak dimainkan oleh Lionel Scaloni. Ia duduk di bangku cadangan dan tidak dimasukkan sama sekali.

TyC Sports melaporkan bahwa kesempatan yang ditunggu-tunggu Garnacho itu segera tiba. Sang winger dipastikan akan bermain di pertandingan terakhir grup A besok.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Rotasi Besar-besaran

Rotasi Besar-besaran

Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni saat konferensi pers jelang Indonesia vs Argentina pada Minggu (18/6/2023) petang. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Menurut laporan tersebut, Garnacho akan bermain sejak awal saat Timnas Argentina berhadapan dengan timnas Peru di pertandingan terakhir grup A.

Ini disebabkan Argentina sudah fix lolos ke babak 16 besar Copa America 2024. Jadi sang pelatih ingin mengistirahatkan sejumlah pemain kuncinya di laga ini.

Di waktu yang bersamaan ia ingin memberikan kesempatan bagi pemain-pemain yang belum mendapatkan jatah bermain. Itulah mengapa Garnacho akan diberi kesempatan di laga ini.

2 dari 4 halaman

Target Tinggi

Target Tinggi

Aksi Alejandro Garnacho dalam laga persahabatan antara Argentina vs Kosta Rika, Rabu (27/3/2024) pagi WIB. (c) AP Photo/Eric Thayer

Menurut laporan yang sama, Garnacho punya PR besar di pertandingan melawan Peru nanti.

Scaloni ingin sang winger membuat dampak nyata bagi Timnas Argentina. Ia ingin melihat winger Manchester United itu bisa berkontribusi dalam serangan Setan Merah.

Jika ia berhasil menjawab tantangan tersebut, Garcnho akan diberi kesempatan lagi di fase gugur.

3 dari 4 halaman

Incar Gol Perdana

Incar Gol Perdana

Duel Asnawi Mangkualam dan Alejandro Garnacho dalam laga FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina di SUGBK, Senin (19/6/2023) (c) Bola.net/Abdul Aziz

Sejauh ini, Alejandro Garnacho tercatat sudah memainkan total lima caps di Timnas Argentina.

Namun sejauh ini ia belum mencetak satu-pun gol, dan ia bertekad untuk segera pecah telor.