
Bola.net - Penantian Alejandro Garnacho untuk bermain di Copa America 2024 akan segera terobati. Winger muda Manchester United itu dilaporkan akan menjadi starter di laga Argentina vs Peru.
Seperti yang sudah diketahui, Garnacho masuk dalam skuat Timnas Argentina untuk Copa America 2024. Ia dipilih Lionel Scaloni untuk membantu La Albiceleste mempertahankan gelar juara mereka.
Namun di dua pertandingan pertama grup A, Garnacho sama sekali tidak dimainkan oleh Lionel Scaloni. Ia duduk di bangku cadangan dan tidak dimasukkan sama sekali.
Advertisement
TyC Sports melaporkan bahwa kesempatan yang ditunggu-tunggu Garnacho itu segera tiba. Sang winger dipastikan akan bermain di pertandingan terakhir grup A besok.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Rotasi Besar-besaran
Menurut laporan tersebut, Garnacho akan bermain sejak awal saat Timnas Argentina berhadapan dengan timnas Peru di pertandingan terakhir grup A.
Ini disebabkan Argentina sudah fix lolos ke babak 16 besar Copa America 2024. Jadi sang pelatih ingin mengistirahatkan sejumlah pemain kuncinya di laga ini.
Di waktu yang bersamaan ia ingin memberikan kesempatan bagi pemain-pemain yang belum mendapatkan jatah bermain. Itulah mengapa Garnacho akan diberi kesempatan di laga ini.
Target Tinggi
Menurut laporan yang sama, Garnacho punya PR besar di pertandingan melawan Peru nanti.
Scaloni ingin sang winger membuat dampak nyata bagi Timnas Argentina. Ia ingin melihat winger Manchester United itu bisa berkontribusi dalam serangan Setan Merah.
Jika ia berhasil menjawab tantangan tersebut, Garcnho akan diberi kesempatan lagi di fase gugur.
Incar Gol Perdana
Sejauh ini, Alejandro Garnacho tercatat sudah memainkan total lima caps di Timnas Argentina.
Namun sejauh ini ia belum mencetak satu-pun gol, dan ia bertekad untuk segera pecah telor.
Klasemen Premier League
(TyC Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Juni 2024 19:00
Tidak Jadi Dibeli, MU Pulangkan Sofyan Amrabat ke Fiorentina
-
Liga Inggris 28 Juni 2024 18:20
Zirkzee Rumit, MU Alihkan Fokus ke Striker Timnas Inggris Ini
-
Liga Inggris 28 Juni 2024 17:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
BERITA LAINNYA
-
amerika latin 20 Maret 2025 15:59
-
amerika latin 20 Maret 2025 14:39
-
amerika latin 20 Maret 2025 14:09
-
amerika latin 20 Maret 2025 13:49
-
amerika latin 20 Maret 2025 12:49
-
amerika latin 20 Maret 2025 09:11
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...